Mohon tunggu...
KKN Kolaboratif193
KKN Kolaboratif193 Mohon Tunggu... Penulis - KKN Kolaboratif 193, Desa Ledokombo

KKN Kolaboratif 193 merupakan kelompok Kuliah Kerja Nyata yang terdiri dari gabungan beberapa universitas di Jawa Timur, yaitu Universitas Jember, Universitas Pembangunan Nasional, Institut Teknologi dan Sains Mandala serta Universitas dr. Soebandi. Kelompok KKN-K bertugas di Desa Ledokombo, Kecamatan Ledokombo, Kabupaten Jember pada periode 17 Juli 2023 - 26 Agustus 2023.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

KKN Kolaboratif 193: Meriahnya Pawai Hari Anak Nasional di Tanoker Ledokombo

23 Juli 2023   22:22 Diperbarui: 23 Juli 2023   23:35 185
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Rose dan Alex mengiringi anak-anak bernyanyi selama kegiatan pawai (Dok. pribadi)

23/07/2023 -- Peringatan Hari Anak Nasional turut dimeriahkan oleh tim KKN Kolaboratif 193 di Tanoker Ledokombo. Tanoker merupakan sebuah komunitas belajar dan bermain di wilayah Ledokombo yang berfokus untuk mewujudkan lingkungan yang damai, ramah terhadap anak dan perempuan. Tanoker juga dikenal dengan pusat permainan Egrang. Dalam peringatan Hari Anak Nasional, tim KKN Kolaboratif 193 membantu mengisi acara tersebut dengan beberapa kegiatan.

Rangkaian acara peringatan Hari Anak Nasional dilakukan di Pasar Lumpur yang merupakan bagian dari Tanoker. Pasar Lumpur adalah wahana rekreasi ramah anak berisi permainan tradisional. Kegiatan peringatan Hari Anak Nasional dihadiri oleh anak-anak di wilayah Ledokombo. Menurut salah satu penggiat komunitas Tanoker, Ibu Ciciek, peringatan Hari Anak Nasional baru pertama kali diadakan di desa Ledokombo ini. Oleh karena itu, diharapkan kegiatan ini dapat mencetak sejarah baru di kalangan masyarakat Ledokombo.

Acara dimulai pukul 08.30 dengan kegiatan senam pagi yang dipimpin oleh beberapa perwakilan mahasiswa KKN. Pada acara peringatan ini, pihak Tanoker mendatangkan Rose & Alex yang merupakan dosen asal Australia di Universitas Jember yang membantu anak-anak Ledokombo belajar bahasa Inggris. Kegiatan belajar bahasa Inggris berlangsung menyenangkan karena diiringi dengan nyanyian sehingga anak-anak terlihat antusias dan semangat.

Kemudian dilakukan pembagian minuman bunga telang khas Ledokombo kepada seluruh peserta. Acara dilanjutkan dengan pawai oleh anak-anak didampingi oleh mahasiswa KKN. Untuk memeriahkan pawai, setiap anak memegang slogan-slogan penyemangat dalam memperingati hari anak yang sebelumnya telah dibuat bersama-sama dengan mahasiswa KKN. Di sepanjang jalan, anak-anak bernyanyi bersama Alex dan Rose lagu Kookburra Sits In The Old Gum Tree. Saat kembali ke Pasar Lumpur, Ibu Ciciek membagikan snack kecil sebagai bentuk apresiasi kepada anak-anak yang sudah ikut berpartisipasi dalam kegiatan.

Peringatan Hari Anak Nasional di desa Ledokombo ini ditutup dengan acara nonton bareng film yang berjudul "Romy's Salon", dimana penayangan film ini merupakan kerjasama antara Tanoker dengan Ashoka dan Kedutaan Besar Belanda. Dengan adanya film ini diharapkan dapat memberikan kesan dan pesan bagi anak-anak untuk lebih menyayangi orang tua.


"Saya harap kegiatan yang sederhana ini akan memberikan manfaat yang besar nantinya dan dapat berlanjut untuk tahun-tahun berikutnya." ujar Ibu Ciciek.

Beliau juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada mahasiswa KKN karena telah membantu kelancaran acara sampai akhir.

Foto bersama anak-anak peserta kegiatan pawai Hari Anak Nasional di Desa Ledokombo (Dok. pribadi)
Foto bersama anak-anak peserta kegiatan pawai Hari Anak Nasional di Desa Ledokombo (Dok. pribadi)

Penulis : Kendra Firyaliva (Universitas Jember)

Fotografer : Adelia Putri (ITS Mandala Jember), Andania Ulfa (Universitas Jember)

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun