Aku nggak tahu sejak kapan, tapi akhir-akhir ini aku mulai punya kebiasaan aneh.
Setiap kali baca berita online, aku lebih tertarik sama kolom komentarnya ketimbang isi beritanya.
Serius.
Judul belum tentu aku klik, tapi kolom komentar? Selalu menarik.
Bukan karena isinya bermanfaat, tapi karena... entahlah, ada sensasi seperti nonton sinetron yang dialognya kaku tapi bikin ketagihan.
Bayangkan
Berita tentang kelangkaan beras, komentarnya malah debat soal siapa presiden terbaik.
Berita tentang konser musik, isinya ribut soal moral bangsa.
Berita tentang seleb liburan, langsung muncul tuduhan pamer, pencitraan, bahkan settingan politik.
Dan lucunya, banyak yang komentar seolah-olah mereka saksi mata dari segala hal.
Padahal kayaknya baru aja tadi pagi marah-marah karena mie instan tinggal satu bungkus.
Yang paling sering aku lihat itu begini
"Harusnya pemerintah begini dong..."
"Wajar aja dia kayak gitu, dari mukanya aja udah kelihatan."
"Gue udah curiga dari dulu!"
Lucu, ya.