Mohon tunggu...
Juwita dea
Juwita dea Mohon Tunggu... Mahasiswa - saat ini merupakan mahasiswa Prodi sarjana terapan Sanitasi Lingkungan dari Poltekes Kemenkes Yogyakarta

hobi menonton film dan menulis

Selanjutnya

Tutup

Indonesia Lestari

Budaya Gotong Royong pada Masyarakat Pedesaan

14 November 2022   15:36 Diperbarui: 15 November 2022   13:36 1465
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Indonesia Lestari. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Budaya Gotong royong merupakan bentuk kegiatan masyarakat Indonesia terutama pada masyarakat pedesaan yang telah ada sejak Indonesia belum merdeka. Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk solidaritas antar individu, dan meningkatkan kesadaran serta kepedulian terhadap sesama. umumnya, kegiatan ini dilaksanakan dalam bentuk aktivitas seperti membersihkan lingkungan sekitar, tolong menolong kepada salah satu warga yang terkena musibah maupun warga yang sedang ada hajat, membangun sarana dan prasarana di lingkungan tempat tinggal serta kegiatan yang dilakukan bersama saat ada hari besar maupun adat istiadat. Kegiatan tersebut dilakukan secara bersama-sama dan dilakukan dengan ikhlas, tanpa rasa pamrih. Hal tersebut menjadikan budaya gotong royong sebagai salah satu budaya khas masyarakat di Indonesia khususnya pada masyarakat pedesaan.

Namun, saat ini budaya gotong royong telah mengalami kemunduran terutama pada masyarakat desa. Memang, masyarakat kota juga sebenarnya  mengalami hal serupa, tetapi di banding masyarakat kota yang cenderung memiliki kehidupan yang individualis, daerah di pedesaan justru menjunjung tinggi solidaritas dan kekeluargaan yang erat. Maka dari itu, sangat disayangkan jika budaya tersebut mulai hilang di tengah masyarakat pedesaan.

Alasan utama lunturnya budaya gotong royong yaitu lajunya arus globalisasi yang saat ini telah merambah pada masyarakat pedesaan. Keingintahuan dan besarnya minat masyarakat terhadap gaya  hidup kebaratan yang membawa pengaruh buruk menyebabkan masyarakat kini cenderung memiliki sikap individualisme yang tinggi di banding dengan rasa sosialisme. Timbulnya sifat Hedonisme yang menjadikan manusia lebih memilih mencari kebahagiaannya sendiri daripada melakukan kegiatan kemanusiaan. Selain itu, pemikiran manusia yang menganggap bahwa segala sesuatu bisa dilakukan dengan uang merupakan salah satu faktor lunturnya budaya gotong royong. Pemikiran seperti itulah yang suatu saat akan menjadi bumerang bagi masyarakat itu sendiri.

Saat ini, baik masyarakat maupun pemerintah perlu menumbuhkan semangat gotong royong. Di bandingkan dengan melakukan sosialisasi, akan lebih baik jika pemerintah memberi contoh nyata akan pentingnya gotong royong dalam bermasyarakat. Ikut berpartisipasi dalam kegiatan yang melibatkan aktivitas gotong royong dapat menumbuhkan semangat gotong royong dan meningkatkan kekeluargaan kepada masyarakat. Cara seperti itu tentunya lebih efektif dan sedikit demi sedikit dapat menumbuhkan kembali semangat bergotong royong dalam diri setiap masyarakat. Bukan hanya pemerintah saja, masyarakat juga berperan besar dalam gerakan perubahan tersebut. Masyarakat bisa mulai melakukan gerakan perubahan dalam skala kecil, contohnya saat akhir pekan bisa bergotong royong kepada anggota rumah guna membersihkan rumah. Jika dilakukan secara berkala, kegiatan tersebut tidak akan berat dan akan menjadi rutinitas bagi setiap masyarakat. Selain itu, mengikutsertakan generasi muda dalam setiap kegiatan juga perlu dilakukan untuk menumbuhkan semangat gotong royong dalam diri generasi penerus bangsa.

Banyak individu yang tidak sadar akan pentingnya budaya gotong royong. Maka dari itu, yang harus kita lakukan adalah menumbuhkan kembali semangat gotong royong kepada masyarakat. Hal tersebut tidak sulit mengingat dari awal budaya gotong royong merupakan salah satu ciri khas kegiatan pada  masyarakat di Indonesia yang telah lama ada. Menumbuhkan kesadaran pada diri dan lebih giat berinteraksi kepada sesama masyarakat hendaknya kita lakukan mulai sekarang sebelum budaya gotong royong benar-benar hilang dalam benak masyarakat.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Indonesia Lestari Selengkapnya
Lihat Indonesia Lestari Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun