Mohon tunggu...
Julian MustikaAdityawati
Julian MustikaAdityawati Mohon Tunggu... Psikolog - untuk tugas kuliah

ambil yang bermanfaat

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mahasiswa UNTAG Surabaya Lakukan Kegiatan Sosialisasi Sekolah Daring dan Persiapan Menuju Sekolah Offline

10 Januari 2021   12:00 Diperbarui: 10 Januari 2021   12:02 144
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Surabaya, 10 Januari 2021, Julian Mustika Adityawati adalah salah satu mahasiswa Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya dari fakultas Psikologi melakukan kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Gembong Asih. Dengan bimbingan dosennya Putu Eka Dewi Karunia Wati, ST., MT.

Di masa pandemic Covid-19 Era New Normal ini kebijakan dari Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya mahasiswa tetap melaksanakan kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) namun wajib dilakukan di tempat tinggal masing-masing mahasiswa, hal ini dengan tujuan agar mahasiswa tetap dapat melaksanakan kegiatan KKN dengan mengurangi risiko terjadinya penularan covid-19 dan memberikan kesempatan kepada mahasiswanya untuk melakukan pengabdian di wilayahnya masing-masing.

Dalam kegiatan KKN ini Julian melakukan kegiatan seperti sosialisasi tentang sekolah daring, dan persiapan menuju sekolah offline di Gembong Asih. Sosialisasi cara mencuci tangan yg benar dan membagikan masker beserta hang sanitizer. Masyarakat khususnya ibu-ibu rumah tangga yang berada di Gembong asih, yang akan memulai sekolah offline pada awal tahun 2021, maka dari itu siswa harus mempersiapkan diri dengan disiplin protokol kesehatan seperti memakai masker, mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir, menjaga jarak, membawa peralatan makan/ibadah sendiri dan kesadaran akan sanitasi diri.

Sosialisasi dan simulasi mencuci tangan dengan baik dan benar, mencuci tangan merupakan hal yang sering kita lakukan, namun terkadang kita tidak mengetahui bagaimana cara mencuci tangan dengan baik dan benar. Menggunakan air bersih yang mengalir, memakai sabun, menggosok telapak, menggosok punggung tangan, menggosok sela-sela jari dan mengeringkan dengan handuk atau tisu kering. "Mencuci tangan merupakan hal yang paling penting karena kita melakukan semua kegiatan sehari-hari dengan sentuhan tangan, jika kita tidak mencuci tangan bakteri akan berkumpul dan akan mengganggu kesehatan tubuh kita" jelas Julian, mahasiswi Untag Surabaya.

Pembagian masker dan hand sanitizer merupakan pendukung untuk orang tua agar bisa memdukung dan memberi contoh yang benar untuk anak untuk menerapkan protokol kesehatan saat pembelajaran tatap muka dimulai, karena kesehatan merupakan hal terpenting.

Dalam pelaksanaan kegiatan KKN ini mendapatkan tanggapan dari masyarakat setempat dan mendapat dukungan yang antusias dari orang tua khususnya ibu-ibu rumah tangga sekitar, sebagaimana dikatakan oleh masyarakat bahwa kegiatan KKN mahasiswa UNTAG Surabaya ini sangat bermanfaat bagi ibu-ibu rumah tangga sekitar

# KitaUntagSurabaya

# UntukIndonesia

# UntagSurabayaKeren

# EcoCampus

# KampusKompeten

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun