Mohon tunggu...
Zahrotul Mujahidah
Zahrotul Mujahidah Mohon Tunggu... Guru - Jika ada orang yang merasa baik, biarlah aku merasa menjadi manusia yang sebaliknya, agar aku tak terlena dan bisa mawas diri atas keburukanku

Guru SDM Branjang (Juli 2005-April 2022), SDN Karanganom II (Mei 2022-sekarang) Blog: zahrotulmujahidah.blogspot.com, joraazzashifa.wordpress.com

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Penyerahan SK PPPK di Lapangan, Rasanya...

29 April 2022   04:24 Diperbarui: 29 April 2022   04:27 315
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokumentasi kiriman dari BKPPD Gunungkidul.

Bukan menjadi rahasia lagi di kabupaten Gunungkidul kalau ada acara, mulai pelantikan sampai penyerahan SK baik CPNS pasti dilaksanakan di alun-alun atau lapangan Pemda. Tak seperti kabupaten/kota madya lainnya di Daerah Istimewa Yogyakarta yang bertempat di ruangan.

Ketika ada pengumuman hasil seleksi PPPK, saya sudah membayangkan, pasti penyerahan SK juga akan dilaksanakan di Alun-alun Pemda. Ketar-ketir juga membayangkannya.

Upacara bendera sih sering saya ikuti. Tapi tak seberapa lama. Apalagi saya mengajar anak-anak di tingkatan sekolah dasar. Tak perlu berlama-lama untuk memberikan amanat atau mengikuti upacara setiap hari Senin.

Lain lagi kalau upacara penyerahan SK. Ketika para lurah atau kepala desa dilantik dengan berdiri di bawah terik matahari saja sudah kliyengan membayangkannya, bagaimana jika saya sendiri jika mengikutinya?

Yang jelas upacara penyerahan SK pastinya tidak sebentar. Sebanyak 907 guru menerima SK PPPK. Dari sekian ratus guru, ternyata penyerahannya sesuai dengan tahapan peserta yang lolos PPPK. Dan lagi, urut mulai abjad A-Z. Nama saya berawalan Z. Pada undangan tertera pada nomor paling bontot dari 907 guru.

Hari Senin, 25 April, ketika salah satu pegawai BKPPD membagikan undangan penyerahan SK, saya rasanya mual. Teman saya pun "sambat" masuk angin.

Pada undangan tertera waktu penyerahan adalah pukul 07.00 WIB. Sudah terbayangkan bagaimana cuaca pukul 07.00 sampai selesainya 907 guru dalam menerima SK.

Rencana berangkat pagi dari para guru, kemudian tertunda. Ada pemberitahuan lagi pada Senin malam bahwa ada perubahan jam penyerahan SK.

Lalu kapan pengumuman susulan dishare? Selasa sekitar pukul 10.00an, akhirnya diumumkan jadwal penyerahan SK.

Assalamualaikum. Selamat siang, Bpk /Ibu, untuk acara besok pagi, ada sedikit perubahan waktu. Acara penyerahan SK diundur menjadi jam 14.00. Tempat dan ketentuan pakaian masih sama. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun