Mohon tunggu...
Istadi Istadi
Istadi Istadi Mohon Tunggu... pegawai negeri -

Penulis/Pengupload adalah Staf Ahli PR4 Undip dan Ketua Bidang Pengembangan dan Pengelolaan Website Undip. Website: http://tekim.undip.ac.id/staf/istadi

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Website Undip Meraih Peringkat 9 Indonesia Versi Webometrics Juli 2010

20 Juli 2010   06:26 Diperbarui: 26 Juni 2015   14:44 374
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gadget. Sumber ilustrasi: PEXELS/ThisIsEngineering

Semarang, 20/07 - Website Universitas Diponegoro (http://www.undip.ac.id) berhasil naik menjadi peringkat 9 untuk pemeringkatan perguruan tinggi Indonesia menurut versi Webometrics bulan Juli 2010 seperti dirilis di website webometrics (19/7) kemarin. Peringkat Undip ini naik cukup signifikan untuk pemeringkatan dunia dari peringkat 2059 (Webometrics Januari 2010) naik menjadi peringkat 1517 dunia (Webometrics Juli 2010). Informasi ini dapat dilihat di website Webometrics: http://www.webometrics.info/rank_by_country.asp?country=id

Disamping itu, seperti dirilis awal Juli 2010 yang lalu bahwa salah satu media Undip untuk mendiseminasikan karya-karya ilmiahnya bagi masyarakat yaitu UNDIP INSTITUTIONAL REPOSITORY (UNDIP-IR) (http://eprints.undip.ac.id) mendapat penghargaan masuk di TOP 50 WEBOMETRICS FOR REPOSITORY INSTITUTIONAL dengan menempati peringkat 49 dunia. Informasi ini dapat dilihat di website Webometrics: http://repositories.webometrics.info/top800_rep_inst.asp . Peringkat Webometrics Repository Institutional Undip ini juga merupakan Peringkat 3 benua Asia setelah Kyoto University dan King Fahd Universit.

Jadi ada dua pemeringkatan website perguruan tinggi di Webometrics, yaitu pemeringkatan website universitas itu sendiri dan pemeringkatan website repositori institusi. Pemeringkatan Webometrics untuk ini bertujuan untuk menakar komitmen perguruan tinggi untuk mempublikasikan karya-karya di dunia maya dan aksesibilitas web perguruan tinggi. Yang lebih penting lagi adalah impact website tersebut di mata masyarakat. Dalam hal ini wajarlah jika salah satu parameter indikator yang dipakai yaitu visibility mempunyai bobot paling tinggi 50%.

Ada empat komponen yang menjadi indikator dari penilaian Webometrics ini, yaitu: Size (20%), Visibility (50%), Rich Files (15%), dan Scholar (15%).

Apa maksud dari masing-masing indikator di atas?

Size (bobot 20%) berarti jumlah halaman website yang tertangkap oleh empat search engines (Google, Yahoo, Live Search/Bing, dan Exalead). Size atau ukuran dari domain web universitas adalah merupakan kombinasi dari jumlah halaman website yang online dari website tersebut (.html dan non html) dan jumlah sub-domain.

Visibility (bobot 50%) merupakan jumlah eksternal link yang unik (backlink) yang diterima oleh domain web universitas (inlinks) yang tertangkap oleh empat search engines (Yahoo, Google, Live Search/bing, dan Exalead). Visibility ini menyiratkan besarnya impact factor terhadap sebuah website/repositori.

Rich Files (bobot 15%) merupakan jumlah file dokumen (Adobe Acrobat (.pdf), Adobe PostScript (.ps), Microsoft Word (.doc) and Microsoft Powerpoint (.ppt), dan tidak termasuk xls or latex or tex) yang online di bawah domain website universitas yang tertangkap oleh empat search engines (Yahoo, Google, Live Search/bing, dan Exalead). Rich files ini sangat relevan karena menunjukkan komitmen Universitas untuk scholarly communication terhadap publik.

Scholar (bobot 15%) merupakan jumlah paper dan jumlah sitasi yang tertangkap di Google Scholar (http://scholar.google.com) untuk setiap domain website universitas. Kebanyakan file-file dokumen (PDF, DOC, atau PPT) dapat terindeks dengan mudah di Google Scholar.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun