Mohon tunggu...
Ira Kusuma Wardhani
Ira Kusuma Wardhani Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya

Saya seorang Mahasiswi Akuntansi Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya yang senang mengeksplor hal baru. Menyukai seni dan selalu terbuka akan setiap kesempatan.

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Bangkitkan Ekonomi di Masa Endemi, Mahasiswa UNTAG Surabaya Bantu Warga dengan Digitalisasi UMKM

26 Juni 2022   02:56 Diperbarui: 26 Juni 2022   04:41 100
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto bersama salah satu mitra pemilik UMKM Bakso Cak Star (Dokpri)

Bangkalan, - Jumat, 10 Juni 2022. Mahasiswa Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya, Ira Kusuma Wardhani Fakultas Ekonomi dan Bisnis dari Progam Studi Akuntansi merupakan salah satu peserta Pengabdian Pemberdayaan Masyarakat yang melakukan kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di kampung halamannya yaitu Dusun Parseh, Desa Gili Anyar, Kecamatan Kamal, Kabupaten Bangkalan. KKN Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya saat ini masih dilaksanakan secara mandiri sesuai domisili masing-masing mahasiswa, agar melaksanan peraturan pemerintah untuk tetap menjaga prokes dan meminimalkan acara berkumpul bersama. KKN Mandiri yang dilaksanakan oleh Ira tersebut dibimbing oleh Pak Dr. Feliks Anggia          Binsar Kristian Panjaitan, MM., Cm. NNLP., CMA. Selaku Dosen Pembimbing Lapangan. Kegiatan berlangsung selama 12 hari mulai 30 Mei 2022 sampai dengan 10 Juni 2022.

Program untuk pelaksanaan KKN yang dilakukan Ira Kusuma Wardhani adalah Pemberdayaan Masyarakat Melalui Branding Serta Digital Marketing di Media Sosial Sebagai Media Promosi pada Umkm di Desa Gili Anyar. “Saya ingin membantu UMKM di Desa Saya karena perilaku masyarakat telah berubah sejak adanya Pandemi dan cara penjualan bagi UMKM pun harus menyesuaikan agar dapat tetap bertahan. UMKM di Desa Saya memiliki potensi dan saya ingin membantu untuk meningkatkan taraf ekonomi mereka” ujar Ira.

Sosialisasi pentingnya branding dan digital marketing bersama mitra Kedai Mie Ayam Cak Ole  (Dokpri)
Sosialisasi pentingnya branding dan digital marketing bersama mitra Kedai Mie Ayam Cak Ole  (Dokpri)

Kegiatan atau Program Kerja ini memiliki target sasaran UMKM yang terdapat di Dusun Parseh, Desa Gili Anyar dan berfokus pada 2 UMKM potensial dekat rumah Ira Kusuma Wardhani yaitu Kedai Mie Ayam Cak Ole dan Bakso Cak Star. Selama survey, Ira menganalisis bahwa usaha yang dilakukan Pemilik UMKM memiliki beberapa kendala yang dihadapi, seperti penjualan UMKM yang belum meningkat sejak masa pandemi hingga saat ini, kurangnya pemahaman dari para pelaku UMKM pada bidang pemasaran di dunia digital, UMKM belum memiliki identitas usaha untuk dipasarkan dengan baik. Dalam hal ini Ira Kusuma Wardhani berharap agar usaha UMKM dapat menjadi lebih baik dan berkembang serta meningkatkan perkenomian di Desa Gili Anyar.

Pendampingan promosi melalui social media Bakso Cak Star (Dokpri)
Pendampingan promosi melalui social media Bakso Cak Star (Dokpri)

Beberapa upaya untuk melaksanakan Kegiatan KKN yang dilakukan Ira Kusuma Wardhani yaitu melakukan sosialisasi mengenai branding, serta strategi pemasaran secara luas melalui teknologi digital, seperti media sosial. Selain itu upaya yang dilakukan yaitu membantu branding dengan memberi logo, mencetak banner dan stiker untuk UMKM serta kemasan yang lebih bagus. Hal tersebut dilakukan guna meningkatkan produk Pemilik UMKM meluas dan berkembang pesat dipasaran.

Kemasan mitra UMKM setelah branding (Dokpri)
Kemasan mitra UMKM setelah branding (Dokpri)

Ira juga mendampingi dan membatu proses promosi di sosial media bersama Pemilik UMKM. Pelaku UMKM merasa antusias dan senang dengan pendampingan serta sosialisasi yang diberikan selama KKN berlangsung. “Terimakasih sudah membantu usaha saya, kalau orang-orang mau pesan bisa melalui online tidak perlu datang ke kedai” ujar Bu Lilah pemilik UMKM Kedai Mie Ayam Cak Ole.

Harapannya melalui kegiatan KKN ini pemilik UMKM Kedai Mie Ayam Cak Ole dan Bakso Cak Star terus berkembang pesat dipasaran online maupun offline. Serta pertumbuhan perekonomian di Desa Gili Anyar semakin membaik.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun