Mohon tunggu...
Iqbhal Harta Ramadhan Setiawan
Iqbhal Harta Ramadhan Setiawan Mohon Tunggu... Freelancer - Mahasiswa MM Tech President University

Mahasiswa MM Tech President University

Selanjutnya

Tutup

Money

Kunci Sukses dalam Berbisnis Online yaitu Content yang Menarik

17 Desember 2019   20:35 Diperbarui: 17 Desember 2019   20:31 144
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber : medium.com

Pelaku usaha atau pembisnis yang menjalankan bisnisnya dengan berbasis online sudah banyak sekali pada saat ini, karena dengan berbisnis online kamu dapat menjangkau target konsumenmu secara luas dan dapat menggunakan berbagai macam strategi marketing seperti, Facebook Ads, Searching Engine Marketing (SEM), Influencer Marketing, dan lain-lain untuk mempromosikan Produk atau Brandmu.

Tetapi sejalan dengan berkembangnya informasi banyak pelaku usaha yang menggunakan strategi tersebut sehingga timbulnya persaingan yang ketat. Untuk bertahan dari persaingan yang ketat di bisnis ini, anda harus melakukan pemasaran bisnis secara maksimal dengan memiliki content-content yang menarik sehingga target konsumen  akan tercapai dengan maksimal.

Karena apabila content yang kamu buat biasa-biasa saja konsumenpun akan enggan atau tidak tertarik untuk mengunjungi marketplace atau website yang anda punya. Sehingga perlu adanya content marketing yang terarah, releven, dan kreatif atau semenarik mungkin supaya tujuan content tersebut tercapai. Berikut ini beberapa alasan mengapa content marketing yang berkualitas akan menjadi kunci kesuksesan bisnis online, menurt saya :

1. Content harus mempunyai nilai sehingga menjadi menarik

Content marketing yang baik harus relevan pada target pembacannya sehingga apabila visitor tersebut senang dia akan sukarela membagikannya kepada teman-temannya atau saudaranya melalui social media. Hal tersebut tentu menguntungkan dan mempermudah anda dalam mempromosikan bisnis anda, secara tidak langsung pelanggan juga ikut serta dalam mengembangkan bisnis anda secara sukarela.

Memang membuat content yang berkualitas perlu memilki keterampilan, upaya, dan biaya yang lebih. Tetapi apabila content tersebut berhasil dan menjawab kebutuhan pelanggan dengan baik, membuat pelanggan tertarik, dan menshare-nya, dengan sendirnya penjualan anda akan mengalami peningkatan.

2.Menjaga website dan postingan yang kamu buat untuk terlihat Fresh

Apabila visitor atau pelanggan melihat postinganmu atau mengunjungi website anda, mereka membutuhkan informasi selengkap-lengkapnya mengenai produk anda sehingga mereka yakin untuk membeli produk tersebut termasuk informasi yang diberikan dalam content marketing anda.

Tetapi hal tersebut belum cukup, karena pelanggan akan lebih tertarik dengan content yang baru karena rasa ke ingin tahuan mereka. Hal ini yang perlu anda jaga yaitu tetap terus membuat content-content yang baru atau ter update. Karena hal ini juga dapat mempengaruhi visitor untuk membeli produk anda dan kembali atau tidaknya visitor tersebut.

3. Content dapat menjadi jalur pintas atau pilihan yang efektif untuk mempopulerkan brand atau produk

Apabila anda serius dalam membuat suatu content yang berkualitas tentu akan memaksimalkan kegiatan promosi yang anda lakukan bahkan dapat menjadi jalur pintas bagi brand anda menjadi viral dan popular.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun