Mohon tunggu...
rokhman
rokhman Mohon Tunggu... Freelancer - Kulo Nderek Mawon, Gusti

Olahraga

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Indonesia Kalahkan Filipina, tapi Mainnya Memprihatinkan

29 April 2023   19:43 Diperbarui: 29 April 2023   19:44 192
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Indra Sjafri. (Kompas.com/ahmad zilky)

Indonesia berhasil membantai Filipina 3-0 di laga perdana sepak bola pria Sea Games 2023, Sabtu (29/4/2023). Hanya saja, performa Indonesia menurut saya memprihatinkan.

Gol kemenangan Indonesia dibuat Marselino Ferdinan, Irfan Jauhari, dan Fajar Fathur Rahman. Dua nama terakhir membuat gol di menit 89 dan 90+1.

Sebenarnya Indonesia bisa menambah gol. Sayang penalti kapten Indonesia Rizky Ridho berhasil ditepis kiper Filipina.

Memang Indonesia menang di laga tersebut. Bahkan bisa dikatakan menang besar. Namun, performa Indonesia memprihatinkan. Baru bisa bangkit ketika laga akan selesai.

Di babak pertama sejak menit 15, saya malah tak tahu jika Witan Sulaiman bermain. Sebab, praktis tak mendapatkan bola. Pergerakannya juga tidak kelihatan.

Bagi saya Witan jauh menurun dibanding beberapa tahun lalu. Entah kenapa, hanya Witan yang tahu. Pratama Arhan juga sama saja.

Di babak pertama saya tak melihat umpan sayap dari Pratama. Bahkan, di babak pertama justru sayap kanan yang lebih hidup.

Apakah Arhan yang jarang main di Jepang membuat kualitasnya menurun jauh? Entahlah, hanya Arhan yang paham soal itu.

Beckham Putra menurut saya juga tak terlihat di babak pertama. Singkat kata babak pertama tak meyakinkan. Untung lawannya hanya Filipina. Coba kalau lawan lebih berat, bisa bonyok.

Babak kedua juga sama saja. Tak ada perubahan. Perubahan terjadi ketika babak kedua sudah hampir selesai. Mungkin pemain Filipina sudah kelelahan, Sehingga Indonesia terlihat garang.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun