Mohon tunggu...
Ilhamdi Surya Armada
Ilhamdi Surya Armada Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa

Haiii! Assalamu'alaikum!

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) STMIK Nusa Mandiri terhadap Remaja Masjid Darut Taibin

23 November 2020   00:31 Diperbarui: 23 November 2020   09:04 159
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kuliah Kerja Nyata (KKN) STMIK Nusa Mandiri - Ilhamdi Surya Armada

Bismillaahirrahmaanirrahiim, Asslamu'alaikum Warahmatullaahi Wabarakaatuh.

Kuliah Kerja Nyata (KKN) adalah bentuk kegiatan pengabdian kepada masyarakat oleh mahasiswa dengan pendekatan lintas keilmuan dan sektoral pada waktu dan daerah tertentu di Indonesia (wikipedia). Dan disamping itu Kuliah Kerja Nyata (KKN) ini merupakan kegiatan yang dilakukan para mahasiswa untuk memenuhi tugas mata kuliah. 

Ditengah wabah pandemi Covid-19 yang masih terus meningkat di Indonesia, maka kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) pada STMIK Nusa Mandiri dilaksanakan dengan beberapa cara, baik secara daring ataupun bertatap muka dengan tetap memerhatikan protokol kesehatan.

Tepat pada tanggal 21 November 2020 kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) ini dilaksanakan di Masjid Darut Taibin Jalan Danau Agung I Blok FH1 No. 1 Kelurahan Kuta Jaya, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang. 

Saya bersama teman-teman yang lain melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di satu tempat yang sama dengan judul pembahasan yang berbeda. Judul pembahasan yang saya angkat pada Kuliah Kerja Nyata (KKN) yaitu "Pelatihan Pembuatan Website Masjid Dengan Wordpress bagi Remaja Masjid Darut Taibin".  

Apa alasannya mengangkat judul pembahasan tersebut? Yang pertama karena saya berasal dari program studi Teknik Informatika, saya ingin mengangkat judul pembahasan yang sesuai dengan program studi yang saya ambil, yang kedua karena Masjid Darut Taibin belum memiliki website untuk media informasi secara online, dan yang terakhir saya ingin Remaja Masjid Darut Taibin agar bisa produktif untuk membantu kemajuan Masjid di bidang ITnya. Jadi, saya memutuskan untuk mengangkat judul pembahasan tersebut.

Kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) ini dilaksanakan dengan tatap muka. Saya mengawali dengan pengenalan apa itu wordpress, selanjutnya ke pembahasan lebih dalam lagi seperti bagaimana cara mengelola website kita di wordpress dengan baik. Nah, setelah itu saya langsung memulai dengan pelatihan pembuatan websitenya, dikarenakan temen-temen dari Remaja Masjid tidak membawa laptop, jadi kami meminjamkan 2 laptop untuk dipakai pelatihan. 

Selama pelatihan berjalan, alhamdulillah temen-temen dari Remaja Masjid sekaligus bapak Pembina Remaja Masjid bisa mengikuti apa yang saya arahkan didepan, jika ada masalah pada saat mengikuti arahan saya, saya sama temen yang lain langsung membantu menyelesaikan masalah yang dihadapinya.

Kutipan dari Bapak Dodi selaku Pembina Remaja Masjid "kegiatan ini menjadikan remaja masjid tidak hanya memperdalam ilmunya di bidang agama saja, namun juga dapat menambah ilmu dari bidang lainnya seperti bidang teknologi informasi dan pendidikan kepemudaan".

Kuliah Kerja Nyata (KKN) STMIK Nusa Mandiri - Ilhamdi Surya Armada
Kuliah Kerja Nyata (KKN) STMIK Nusa Mandiri - Ilhamdi Surya Armada
Dan alhamdulillah kegiatan berjalan dengan lancar hingga akhir sesi foto-foto. Saya sangat berterimakasih kepada Bapak Dodi selaku Pembina Remaja Masjid yang sudah memberikan kesempatan kepada kami untuk mencoba memberikan sedikit ilmu yang kami miliki. Saya berterimakasih juga atas antusiasnya kepada Bapak Dodi karena ikut mencoba juga membuat websitenya dan tidak lupa juga kepada Remaja Masjid yang sudah mau menyempatkan waktunya untuk hadir di kegiatan ini. Semoga bermanfaat, mohon maaf masih banyak kekurangannya. Jazaakumullaahu Khairan.

Kuliah Kerja Nyata (KKN) STMIK Nusa Mandiri - Ilhamdi Surya Armada
Kuliah Kerja Nyata (KKN) STMIK Nusa Mandiri - Ilhamdi Surya Armada
Wassalamu'alaikum Warahmatullaahi Wabarakaatuh.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun