Mohon tunggu...
KKN KELOMPOK 1
KKN KELOMPOK 1 Mohon Tunggu... Mahasiswa - DESA TANJUNGGUNUNG, BADEGAN, PONOROGO

KKN PULANG KAMPUNG UNIVERSITAS NEGERI MALANG

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Pembukaan KKN Edisi Covid-19 Universitas Negeri Malang Di Desa Tanjunggunung

18 Juni 2021   10:20 Diperbarui: 18 Juli 2021   10:10 553
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Mahasiswa KKN UM bersama Kepala Desa Tanjunggunung

Kuliah Kerja Nyata (KKN) yaitu salah satu bentuk pengabdian mahasiswa terhadap masyarakat, begitu juga di Universitas Negeri Malang (UM). Ada beberapa jenis KKN yang ada di UM, beberapa diantaranya adalah KKN Tematik, KKN Pulang Kampung, dan KKN Reguler model Blok yang kini sedang dilaksanakan secara bersamaan selama 45 hari. KKN Pulang Kampung adalah KKN yang dilaksanakan di kampung halaman mahasiswa masing-masing secara berkelompok. Di Ponorogo mahasiswa KKN Pulang Kampung terbagi menjadi enam kelompok, salah satunya adalah KKN Pulang Kampung desa Tanjunggunung. Sebanyak tujuh belas mahasiswa dari latar belakang jurusan yang berbeda, disatukan dalam kelompok ini.KKN Pulang Kampung Ponorogo desa Tanjunggunung telah mengadakan kegiatan pembukaan KKN di Balai Desa Tanjunggunung, Kecamatan Badegan, Kabupaten Ponorogo pada Senin, 14 juni 2021. Adapun tema yang diangkat yakni "Dari Rumah Mahasiswa Membuat Produk Pengabdian". Kegiatan ini dihadiri langsung oleh kepala desa Tanjungunung bapak Mono, jajaran perangkat desa, kepala dusun sebanyak tiga dusun, Bhabinkamtibmas, perwakilan dari kecamatan, ketua PKK,  serta perwakilan karang taruna desa Tanjunggunung dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.

Acara tersebut dibuka pada pukul 09.00 WIB yang dipandu oleh saudari Alfina sebagai MC, serta diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya. Kemudian dilanjut dengan sambutan-sambutan, yang pertama adalah Koordinator Desa (Kordes) yakni saudara Zayyan. Dalam sambutannya tersebut Kordes menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada seluruh tamu undangan yang telah menyempatkan waktunya untuk hadir dalam acara pembukaan KKN Pulang Kampung Ponorogo di desa Tanjunggunung tersebut.

Acara Pembukaan KKN UM Desa Tanjunggunung
Acara Pembukaan KKN UM Desa Tanjunggunung
Sambutan yang kedua yakni dari bapak Kelala Desa Tanjunggunung. Dalam sambutannya tersebut, beliau menyampaikan bahwa KKN Pulang Kampung yang sedang dilaksanakan saat ini adalah KKN edisi covid-19. Sehingga beliau menghimbau kepada mahasiswa untuk selalu menerapkan protokol kesehatan serta memberikan contoh yang baik terhadap masyarakat.

Dan yang ketiga merupakan sambutan dari Bhabinkamtibmas, bapak Hariyanto dimana dalam sambutannya tersebut beliau berpesan kepada para mahasiswa untuk selalu menjaga hubungan dan kerjasama yang baik dengan pemerintah desa maupun dengan masyarakat Tanjunggunung dengan tetap menerapkan protokol kesehatan. Kemudian dilanjutkan dengan sambutan oleh perwakilan dari kecamatan, bapak Widodo.  Pembukaan KKN oleh kepala desa yang dilakukan dengan penyematan tanda peserta KKN.

Selanjutnya, tepat pukul 11.00 WIB acara selesai dan ditutup dengan do'a penutup yang dibacakan oleh saudara Tama salah satu mahasiswa KKN Pulang Kampung UM desa Tanjunggunung.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun