Mohon tunggu...
Idris Hasibuan
Idris Hasibuan Mohon Tunggu... Akuntan - www.ngayap.com

Menjelajahi Indonesia Dengan Hati

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Cantiknya Bu Susi Pudji Astuti di Bawah Naungan Payung

12 Januari 2018   19:14 Diperbarui: 12 Januari 2018   19:20 614
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto: www.instagram.com/ffawzia07

Hayo siapa yang tidak kenal dengan Menteri Susi Pudji Astuti? Hampir semua masyarakat Indonesia mengetahui beliau, apalagi bagi generasi Millenia. Banyak yang menjadikannya sebagi panutan dengan prinsipnya. Kebijakan-kebijakannya juga sangat berani dan patut di acungi jempol dan semoga saja akan tetap seperti itu.

Mungkin penampilan menteri yang satu ini sering menjadi daya tarik bagi media dan warga net. Bahkan banyak sekali meme lucu tentang beliau yang menjadi berita viral sebut saja kata-kata "Tenggelamkan Saja" yang sempat menjadi status-status warga net.

Nah, dikutip dari instagram Fika (@ffawzia07) ada cerita menarik kala beliau menghadiri acara Puncak Sail Sabang pada tahun 2017 silam. 

Pagi itu hujan sangat deras membasahi Kota Sabang, sementara  kami cemas apakah acara Puncak Sail Sabang 2017 akan berlangsung sesuai  rencana. Ketika mendengar kabar bahwa Pak Wapres sudah akan mendarat di  Bandara Maimun Saleh, kami bergegas ke tempat acara untuk menyiapkan  diri.

Dalam acara tersebut kami menyaksikan tarian kolosal yang  dibawakan oleh siswa-siswi tentang kisah Malahayati, laksamana perempuan  pertama yang menang melawan penjajah Belanda, Cournelis de Houtman,  bersama pasukan janda Aceh "Inong Balee". 

Keberanian Malahayati dikenal  dan dihargai Inggris sehingga Ratu Elizabeth I mengirimkan James  Lancaster untuk negosiasi agar Inggris bisa membuka rute dagang ke Jawa  melalui Aceh.

Setelah tarian selesai, saya bergurau ke Boss, "Ibu tidak  sekalian ikut ke panggung bersama penari?". Kemudian saya dipukul dengan  canda sebagai jawabannya. 

Pagi itu meskipun hujan  turun seakan tidak ada ampun, Boss dengan pakaian adat Aceh yang  diterimanya sewaktu di Meulaboh beberapa waktu lalu berjalan anggun dan  menatap ke depan seolah tidak ada.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun