Mohon tunggu...
Ida Maulidia Munawwarah
Ida Maulidia Munawwarah Mohon Tunggu... -

Mahasiswi Ilmu Komunikasi UIN Sunan Kalijaga 2015. Ikom C

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Geisha Mengguncang Hartono Mall Yogyakarta

6 Desember 2015   17:35 Diperbarui: 6 Desember 2015   17:47 56
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Hartono Mall kini sudah hadir di tengah-tengah kita, khususnya untuk masyarakat yogyakarta dan sekitarnya. Mall yang terkenal dengan tagline “the biggest mall in yogyakarta and central java” ini terletak di jalan raya ring road utara. Mall yang opening di bulan november lalu, tepatnya tanggal 20 november ini memang belum sepenuhnya selesai bangunannya dan belum semua stand dari beberapa brand ternama itu dibuka.

Masih dalam rangkaian opening Hartono Mall Jogja, Mall ini mengadakan berbagai event atau acara. Di mulai dari acara 123 kuliner favorit nusantara, event fashion show, singing competition kategori anak dan dewasa,lomba mewarnai, dan hadirnya band – band terkenal seperti kotak yang sudah ikut hadir memeriahkan opening hartono mall yogyakarta pada tanggal 21 november lalu, hadir pula band drive yang ikut memeriahkan pada tanggal 28 november, dan yang baru-baru ini hadir mengguncang Hartono Mall Yogyakarta adalah band geisha yang digawangi oleh momo geisha, aan geisha, dhan geisha, nard geisha. Acara ini berlangsung pada malam minggu tanggal 5 desember.

Sejak pukul 19.00 WIB sudah banyak kerumunan orang yang menanti penampilan geisha yang memang dijadwalkan perfom pukul  19.00. antusias masyarakat jogja yang memang sengaja untuk bermalam minggu di hartono mall ini memang banyak. Khususnya lagi yang sengaja datang untuk melihat geisha yang terkenal dengan nama fansnya yaitu my geisha. Sebelum geisha perfom, hadir dua band lokal yang menghibur penonton dan pengunjung hartono mall.

Setelah cukup sabar menanti, akhirnya yang ditunggu – tunggu datang juga. Geisha sudah hadir ditengah-tengah penonton dan my geisha jogja. Euforia di hartono mall ini semakin terasa, setelah geisha melantunkan lagu yang mereka bawakan malam itu.

Penonton yang hadir tidak ragu untuk ikut bernyanyi bersama momo geisha, ikut hanyut dalam lantunan musik dan lagu yang memang cukup syahdu untuk para pasangan yang hadir di hartono mall. Beberapa lagu yang geisha bawakan adalah selalu salah, pergi saja dan cukup tak lagi. Kita baca dari judul lagunya saja kita pasti sudah bisa mengira bahwa lagu-lagu itu adalah lagu-lagu mellow atau yang sering disebut dengan lagu “galau”. 

Notabene yang hadir ikut menonton penampilan geisha adalah anak-anak muda yang hadir dengan kekasihnya, teman-temannya, tetapi ada juga yang hadir dengan keluarganya. Mereka sangat menikmati penampilan geisha hingga larut malam. Menyanyikan lagu-lagu geisha dengan lantang sembari mengangkat tangan seperti layaknya nonton konser. Di salah satu lagu yang dibawakan oleh geisha, momo geisha ini meminta penonton untuk mengeluarkan handphonenya dan menyalakan flashlight agar suasananya semakin terasa syahdu.

Cukup tak lagi menjadi lagu penutup yang dibawakan oleh geisha, dan ikut dinyanyikan oleh para my geisha jogja. Momo geisha disini juga berterima kasih atas euforia penontonnya terutama my geisha jogja yang sudah hadir, dan hartono mall yang sudah mengundang geisha untuk ikut berpartisipasi diacara opening hartono mall yogyakarta.

Hartono Mall yogyakarta memang sudah beberapa minggu ini memanjakan masyarakat jogja dengan menghadirkan band-band disetiap malam minggunya.

Masih banyak rangkaian acara di Hartono Mall Yogyakarta. Salah satunya untuk para penggemar letto, band yang berasal dari jogja ini akan menghibur kita semua pada tanggal 12 desember 2015. Jangan sampai terlewatkan untuk ikut hadir dan mengguncang hartono mall di malam minggu.

Harapan saya, semoga segera terselesaikan bangunan yang ada didalam hartono mall yogyakarta ini, sehingga pengunjung bisa nyaman untuk jalan-jalan disini tanpa terganggu dengan debu yang bertebaran dan para pekerja bangunan.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun