Mohon tunggu...
Himmatul uliyah
Himmatul uliyah Mohon Tunggu... Guru - Berusaha hidup lebih bermanfaat dan bermartabat

Himmatul uliyah

Selanjutnya

Tutup

Kurma

Sebagian Harapan di Ramadan

7 Mei 2019   21:46 Diperbarui: 7 Mei 2019   22:16 35
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kisah Untuk Ramadan. Sumber ilustrasi: PAXELS

Dalam bulan Ramadhan Allah telah menebarkan berbagai keistimewaan dan karunia kepada hamba yang beriman. Diantaranya adalah kesempatan untuk terkabulnya sebuah do'a. Dengan itulah tak henti-hentinya kuucapkan syukur pada sang penguasa jagat bahwa masih diberi ketetapan iman dan masih menemui Ramadhan tahun ini, tentunya beda dengan Ramadhan tahun lalu, yang membedakan di tahun ini adalah : aku mendapatkan  banyak guru-guru baru, sahabat baru pejuang kata-kata di " KOMALKU RAYA " yang banyak sekali memberikan ilmu , selalu menebarkan semangat untuk banyak membaca dan menulis. Sebagaimana manusia pada umumnya tentunya berjuta harapan yang ingin diraihnya, begitupun aku.

Sebagian harapanku di Ramadhan ini :

Istiqomah tadarrus Al Qur'an setiap hari di tahun ini dan seterusnya

Rutinitas sebagai guru swasta yang  merangkap bendahara sangat menyita waktu dengan berbagai laporan yang menjadikan aku tidak bisa berlama-lama dengan kalam Mu secara istiqomah.

Rizki yang cukup

Ramadhan tahun ini waktunya anakku yang pertama harus menyelesaikan skripsinya yang disusul adiknya untuk melanjutkan pendidikan ke Perguruan Tinggi. Tentunya butuh biaya yang tidak sedikit bagi aku.

Aku ingin jadi pribadi yang lebih banyak bersyukur

Banyak sekali anugerah Allah berikan pada keluargaku yang tak mampu kuhitung dengan jemariku, sehingga tidak ingin hanya sekedar berucap Alhamdulillah, tetapi wujud syukurku ingin kuwujudkan dalam bentuk lebih pada mendekatkan diri pada Allah swt, dalam kesederhanaan tetap bisa berbagi dengan orang-orang sekitarku. Karena aku yakin apa yang ku dapatkan tak lepas dari doa mereka semua.

Aku Ingin meraih kemuliaan " LAILATUL QODAR "

Lailatul qodar diyakini menjadi malam pilihan Allah, sebuah malam yang ditunggu dan dinantikan orang-orang yang beriman kepada Allah. yang sampai saat ini tidak ada satu orangpun yang tahu pasti, kapan lailatul qodar itu terjadi. Walaupun mungkin sudah banyak ulama yang mengisyaratkan bahwa waktunya pada tanggal-tanggal ganjil setelah tanggal 20 Ramadhan. Tapi tetap tak ada yang bisa memastikan kapan dan dalam situasi yang seperti apa. Hanya orang-orang yang beruntunglah yang akan mendapatkan keistimewaan malam LAILATUL QODAR .

Mudah-mudahan Allah meridhoinya aamiin

Mohon tunggu...

Lihat Konten Kurma Selengkapnya
Lihat Kurma Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun