Mohon tunggu...
Heru Sudrajat
Heru Sudrajat Mohon Tunggu... Wiraswasta - pernah menjadi PNS di Disnaker Propinsi Jambi dan pernah bekerja di Harian Sriwijaya Pos Palembang

Pernah bekerja diharian Sriwijaya Pos Palembang sebagai wartawan.

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Dewan Minta Pemerintah Bangka Tegas

21 November 2017   11:59 Diperbarui: 21 November 2017   12:04 534
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sikapi Peternakan Babi.

Sungailiat.

Persoalan peternakan Babi yang tidak dikehendaki warga masyarakat karena bau limbah yang sangat mengganggu warga Air Kenanga Lubuk Kelik, sampai saat ini belum tuntas. Untuk itu pemerintah daerah diminta tegas sikapi persoalan tersebut."Saya minta pemerintah tegas untuk myikapi persoalan tersebut dan jangan sampai rakyat bersikap lain,"Ungkap Anggota DPRD Bangka, Mulkan SH ketika ditemui, Selasa (21/11/2017) di ruang kerjanya.

Dijelaskan Mulkan, seharusnya pemerintah memberi limit waktu untuk mengosongkan peternakan babi dan perlu dilihat ada izin tida."Kalau misalnya izin saja tidak ada, ya berarti menyalahi aturan. Seharusnya juga diteliti, layak atau tidak keberadaan peternakan babi tersebut. Kalau tidak layak pemerintah harus berani menghentikan usaha tersebut,"tegasnya.

Ditambahkan Mulkan, bukannya kita melarang usaha investor yang masuk ke daerah kita. Tapi harus mengikuti aturan yang ada. Kalau tidak mengikuti aturan berarti melanggar. Dengan begitu pemerintah harus tegas. Apalagi mayarakat dilingkungan tersebut tidak menghendaki, harusnya pemerintah daerah bersikap tegas,"Kalau dewan jelas mendukung kehendak rakyat banyak. Karena kita wakil rakyat, untuk itu karena rakyat tidak menghendaki, ya pemerintah harus tegas,"pintanya.

Mulkan juga memberi masukan agar diberi waktu untuk memindahkan babi tersebut ketempat lain yang jauh dari pemukiman warga masyarakat."Kalau sampai batas waktu yang ditentukan juga belum dipindahkan. Ya pemerintah segera ambil sikap tegas "pungkasnya. (heru sudrajat)

Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun