Mohon tunggu...
AKIHensa
AKIHensa Mohon Tunggu... Penulis - Pensiunan sejak tahun 2011 dan pada 4 Mei 2012 menjadi Kompasianer.

Kakek yang hobi menulis hanya sekedar mengisi hari-hari pensiun bersama cucu sambil melawan pikun.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Tren Kemenangan Steven Gerrard Berlanjut, Aston Villa 2-0 Norwich di Carrow Road

15 Desember 2021   06:09 Diperbarui: 15 Desember 2021   06:33 436
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pencetak gol kedua Aston Villa ke gawang Norwich, Ollie Watkins (Foto Sksports.com). 

Steven Gerrard usai mengalami kekalahan pahit 0-1 dari titik penalti Mohamed Salah di Anfield akhir pekan lalu, akhirnya meraih kembali tren kemenangannya pada pekan ke-17 Premier League. Aston Villa menang 2-0 atas Norwich City. 

BACA JUGA : Undian Ulang 16 Besar Liga Champions, Real Madrid Protes dan Liverpool Santai. 

Manajer baru Aston Villa, Steven Gerrard membawa hanya satu perubahan starter timnya ketika mereka bermain di Anfield. Formasi masih tetap menggunakan 4-3-3. 

Perubahan itu adalah ketika Emi Buendia kembali bermain masuk tim inti yang kalah 1-0 dari Liverpool. Sementara Nakamba harus absen karena cedera lutut harus digantikan posisinya. 

Gol pertama berawal dari tendangan solo menakjubkan yang dilakukan oleh Jacob Ramsey menginspirasi Aston Villa meraih kemenangan atas tuan rumah di Carrow Road dalam lanjutan Liga Premier pada Rabu (15/12/21) dini hari WIB. 

Bagi Ramsey ini adalah gol keduanya selama merumput di ajang Premier League ini. sedngan bagi Aston Villa, gawang mereka mendapatkan clean sheet laga tandang yang kedua pada musim ini. 

Villa yang dominan menciptakan peluang sepanjang pertandingan malam itu, dengan 16 peluang dan ada 5 tembakan tepat sasaran. Mereka juga memiliki 10 tendangan penjuru.  

Akhirnya skuad Steven Gerrard ini mengakhiri laga ketika Ollie Watkins memanfaatkan umpan silang dari pemain pengganti Carney Chukwuemka pada 3 menit terakhir. 

Chukwuemeka menggantikan Buendia setelah menit ke-83, dan pemain muda itu hanya butuh beberapa menit sebelum dia berlari masuk ke kotak penalti Norwich dan menarik bola kembali untuk disambar Watkins. 

Terakhir kali Villa pergi ke Norfolk, Dean Smith memimpin tim yang menghancurkan Canaries 5-1 pada Oktober 2019 lalu. Namun saat ini Smith harus menyaksikan tim barunya dibantai mantan tim asuhannya 2 gol tanpa balas. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun