Mohon tunggu...
AKIHensa
AKIHensa Mohon Tunggu... Penulis - Pensiunan sejak tahun 2011 dan pada 4 Mei 2012 menjadi Kompasianer.

Kakek yang hobi menulis hanya sekedar mengisi hari-hari pensiun bersama cucu sambil melawan pikun.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Nasib Beda Barcelona dan Madrid dalam Undian 16 Besar Liga Champions

11 Desember 2020   04:31 Diperbarui: 11 Desember 2020   08:01 457
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Messi dan Ronaldo (Foto AP/Joan Monfort)

Real Madrid adalah tim asal Spanyol yang berada di ujung tanduk karena hingga matchday akhirlah mereka baru bisa memastikan kelolosannya ke 16 besar Liga Champions. Dalam laga pamungkas yang berlangsung di Estadio Alfredo Di Stefano, Kamis (10/12) dini hari WIB, El Real menang 2-0 atas tamu mereka, Borussia Monchengladbach.

Berbeda dengan Real Madrid, rival abadinya di La Liga, Barcelona menjalani babak fase grup dengan mulus. Walaupun pada laga pamungkasnya, mereka dikalahkan Juventus sehingga mereka hanya menduduki posisi runner up grup. 

Posisi ini yang justru menyulitkan Blaugrana dalam babak 16 besar karena harus berhadapan dengan tim juara grup. Tercatat ada Bayern Munich, Liverpool dan Manchester City sebagai calon lawan berat Barcelona.    

Undian babak 16 besar Liga Champions 2020/2021 akan digelar di markas UEFA, Nyon, pada Senin (14/12) siang waktu setempat atau pukul 18.00 WIB. Berikut aturan main undian untuk babak knock-out Liga Champions tersebut.

Sebanyak 16 klub sudah memastikan lolos ke babak 16 besar yaitu dari grup A Bayern Munich dan Atletico Madrid. Grup B Real Madrid dan Borussia Monchengladbach. Grup C Manchester City dan FC Porto. Grup D Liverpool dan Atalanta.

Grup E Chelsea dan Sevilla. Grup F Dortmund dan Lazio. Grup G Juventus dan Barcelona. Grup H Paris Saint Germain dan RB Leipzig.

Menurut aturan yang dirilis oleh UEFA seperti dilansir situs mereka, bahwa ke-16 tim tersebut akan dibagi menjadi dua pot. Pot pertama adalah tim-tim sebagai juara grup sedangkan pot kedua adalah tim-tim sebagai runner up. Tim yang berada dalam satu pot tidak mungkin saling bertemu di babak ini.

Aturan undian dari dua pot tersebut harus memenuhi persyaratan yaitu pertama klub yang berasal dari fase grup yang sama tidak bisa bertemu di undian babak 16 besar. Kedua adalah klub dari negara yang sama tidak bisa bertemu di babak 16 besar ini.

Delapan Tim yang berada pada pot pertama yaitu Bayern, Real Madrid, Manchester City, Liverpool, Chelsea, Dortmund, Juventus dan Paris Saint Germain.

Delapan tim pada pot kedua yaitu Atletico Madrid, Monchengladbach, FC Porto, Atalanta, Sevilla, Lazio, Barcelona dan Leipzig.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun