Mohon tunggu...
hendra
hendra Mohon Tunggu... Guru - Mahasiswa S2 PPKn Universitas Negeri Padang

goresan tulisan, lukisan sejarah !!

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Pedro dan Masalah Bagus Chelsea di Sisi Sayap

19 November 2019   19:22 Diperbarui: 19 November 2019   19:47 88
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: fcbarcelonanoticias.com

Jika daftarnya diperlebar lagi, Pedro bahkan satu-satunya pemain di dunia yang sudah memenangi Piala Dunia, Piala Eropa, Liga Champions, Liga Europa, Piala Super Eropa, Piala Dunia Antarklub, Liga Primer, La Liga, Piala FA, dan Copa del Rey. Artinya, Pedro suda memenangi semua kompetisi mayor yang pernah diikutinya. Ditambah dengan gelontoran gol di semua kompetisi yang pernah dimenangi tersebut, artinya mental juara dan pengalaman Pedro sudah sangat mumpuni. Pengalaman inilah yang mungkin sangat dibutuhkan oleh Chelsea dalam meningkatkan performa pemain muda tidak hanya untuk sekadar target menang dalam sebuah pertandingan, namun sudah meningkat ke level berikutnya, memburu trofi juara.

Secara teknis skuad muda Chelsea sudah punya segala syarat yang dibutuhkan untuk juara. Muda, powerfull, determinasi tinggi, punya kecepatan dipadu dengan sepakbola ala Lampard yang tidak terpaku pada satu formasi baku dan disesuaikan dengan lawan membuat Chelsea sebenarnya layak diunggulkan sebagai salah satu kandidat kuat juara Liga Inggris ataupun Liga Champions. 

Namun faktor non teknis seperti pengalaman dan mental juara juga berpengaruh besar dalam perjalanan tim. Ia tidak datang begitu saja, butuh sosok yang bisa dijadikan contoh dan sumber motivasi untuk berprestasi tinggi, berpengalaman mengarungi berbagai kompetisi dan matang. Pedro tentu memenuhi semua persyaratan ini.  

Segalanya kembali pada taktik dan strategi Superfrank dalam setiap pertandingan. Sepakbola tanpa filosofi yang diterapkan Lampard membuka kesempatan kepada siapapun untuk tampil dan menunjukkan performa terbaiknya. 

Masa depan Chelsea sangat cerah dengan banyaknya pemain muda potensial, namun pemain berpengalaman dan bermental juara tentu layak untuk di pertahankan serta jadi panutan bagi skuad muda Chelsea untuk mulai berbicara soal gelar. Dan untuk itu semua Pedro harus dipertahankan!

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun