Mohon tunggu...
Hanuj
Hanuj Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

pelajar

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pergaulan Bebas Masa Kini

5 Januari 2022   07:25 Diperbarui: 10 Januari 2022   07:57 3772
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Banyak anak muda zaman sekarang ini, mereka memilih pergaulan yang kurang sehat. Dimana mereka  hidup mengikuti gaya dan trend yang sedang terjadi, padahal hal tersebut bersifat negatif, akan tetapi mereka sibuk mencari kesenangan sendiri dengan berhura-hura ataupun menghabiskan uang dengan hal yang kurang bermanfaat, seperti belanja berlebihan, mabuk-mabukan, bahkan membeli narkoba. Dari dampak tersebut terbentuklah pola pikir dan gaya hidup yang bebas tanpa adanya batasan-batasan ataupun norma yang berlaku dalam kehidupan nya. 

Hal tersebut sangat bepengaruh dalam kehidupan seseorang jika tidak di ingatkan ataupun di tegur. Akan tetapi anak remaja zaman sekarang ketika di tegur mereka akan marah-marah, karena tidak bisa mengontrol emosi. Penyebabnya karena lingkungan ataupun pergaulan yang kurang sehat tersebut. Dalam hal ini, anak remaja harus bisa memilah dan memilih pergaulan yang baik.

Pergaulan bebas sudah jelas sangat tidak baik, karena dari nama nya saja "bebas" sudah jelas hal tersebut sangat bertentangan dalam kehidupan kita, karena kita hidup harus bisa menjaga, membatasi dan memilih sesuatu hal yang baik dan harus ada batasan-batasan nya, karena dalam hal ini kita harus bisa memfilter sesuatu terlebih dahulu. Apalagi di era teknologi sekarang ini banayak anak muda yang serba ingin tahu, dimana mereka mudah untuk mencari sesuatu dari gadget, dan dari sini juga timbulah rasa keingintahuan lebih dalam terhadap sesuatu dan menjerumus kearah yang negatif.

Anak remaja saat ini, kebanyakan dari mereka ingin mencari jati diri, dimana mereka ingin mengetahui sesuatu hal tanpa melihat baik buruk nya hal tersebut. Dari sini dapat kita simpulkan, bahwa memilih pergaulan itu sangat lah penting, karena ini bisa berpengaruh bagi kehidupan kita dimasa yang akan datang, sebagai anak muda harus bisa membedakan mana yang baik dan buruk. buatlah planning untuk kedepannya agar bisa punya tujuan dan target yang akan dicapai, agar semuanya bisa terarah dan teratur.

Peran Orang tua juga sangat penting,dimana mereka yang mengawasi, mendidik, mengontrol dan mengarahkan anak-anaknya ke arah yang lebih baik. orang tua juga harus bisa memberikan waktunya untuk anaknya, dimana mereka harus bisa memberikan kasih sayang dan perhatian kepada anaknya, agar mereka merasa di lindungi dan di perhatikan. Dan yang paling pennting orang tua harus bisa menjadi contoh yang baik bagi anak-anaknya, karena akan menjadi acuan bagi anak-anaknya.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun