Mohon tunggu...
Frista Dea Amanda
Frista Dea Amanda Mohon Tunggu... Mahasiswa - Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya

Saya adalah mahasiswa dari prodi Manajemen, Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Kampus Mengajar: Merajut Kisah di Ruang-Ruang Merdeka

1 Juli 2022   18:47 Diperbarui: 1 Juli 2022   18:48 343
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gambar 1 Asistensi Mengajar 

Trawas, 01 juni 2022,  Kampus Mengajar merupakan salah satu program Kampus Merdeka yang melibatkan mahasiswa dari berbagai latar belakang pendidikan untuk membantu proses belajar mengajar di sekolah, khususnya pada jenjang SD dan SMP serta memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk belajar dan mengembangkan diri melalui aktivitas di luar kelas perkuliahan.  Kampus Mengajar Angkatan 3 merupakan program lanjutan dari Program Kampus Mengajar Angkatan 2 yang telah dilaksanakan pada tahun 2021 sebagai bukti dedikasi kampus melalui mahasiswa untuk bergerak menyukseskan pendidikan nasional dalam kondisi pandemi. Pemberdayaan mahasiswa di berbagai SD dan SMP dengan akreditasi B di seluruh Indonesia termasuk SDS Muhammadiyah Trawas yang terletak di KecamatanTrawas, Kabupaten Mojokerto. Program ini memberikan mahasiswa tanggung jawab tidak hanya membantu mengajar, namun juga membantu adaptasi teknologi, administrasi sekolah dan guru, serta menanamkan karakter dan nilai -- nilai Pancasila kepada siswa.  Program ini dilaksankan kurang lebih empat (4) bulan. Penempatan kampus mengajar angkatan 3 berada pada daerah 3T (Terdepan, Terpencil dan Tertinggal). 

Gambar 2 Foto penerjunan 
Gambar 2 Foto penerjunan 

Namun hal tersebut tidak menyurutkan semangat Frista Dea Amanda, mahasiswa Manajemen Untag surabaya untuk melakukan pengabdian melalui kampus mengajar angkatan 3. Mahasiswa dan tim kampus mengajar angkatan 3 yang bertugas di SDS Muhamamdiyah membuat beberapa program yang dilakukan selama penerjunan Beberapa program yang dilaksanakan selama kegiatan penerjunan yakni, membantu proses belajar mengajar, membantu administrasi sekolah, adaptasi teknologi berupa memberikan beberapa pelatihan kepada siswa, memberikan edukasi tentang pembuatan konten di instagram.  

Gambar 3 Asistensi Mengajar
Gambar 3 Asistensi Mengajar

Program yang dilakukan disambut dengan antusias oleh siswa dan pihak sekolah. Keberhasilan program yang telah dilaksankan terlihat dari antusias para siswa ketika kami memberikan materi, tambahan bimbingan, pelatihan Ms. Office. Siswa di sekolah berharap agar kedepannya ada mahasiswa dari kampus mengajar yang mendaptkan penempan di SDS Muhammadiyah trawas. 

#UntagSurabaya #KitaUntagSurabaya #untagIndonesia #UntagSurabayaKeren #EcoCampus #KampusKompeten

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun