Mohon tunggu...
Fitriya Amalia
Fitriya Amalia Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswi

Keep the spirit of achieving dreams through effort and prayer

Selanjutnya

Tutup

Filsafat

Filsafat Pendidikan (Ontologi, Epistemologi, dan Aksiologi)

11 Maret 2020   06:27 Diperbarui: 10 April 2020   18:50 309
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Filsafat. Sumber ilustrasi: PEXELS/Wirestock

Assalamualaikum wr. wb

Sebelum saya menjelaskan tentang filsafat pendidikan (Ontologi, Epistemologi dan Aksiologi) mari kita ketahui lebih awal apa itu filsafat pendidikan.

Filsafat memiliki arti philos yang artinya cinta. Sedangkan filosof adalah seseorang yang melakukan pembaharuan. Dilihat dari segi terminologi adalah ilmu yang mengkaji secara radikal, universal dan sistematis.

Filsafat itu sendiri berarti belajar dari kehidupan yang mengharuskan manusia berfikir secara kritis (berargumen dengan jelas).

Pendidikan itu sendiri memiliki makna pembelajaran keterampilan secara turun-menurun menurut pelajaran,riset dan penelitian.

Filsafat Pendidikan adalah ilmu yang mempelajari kebijaksanaan hakikat melalui berfikir secara radikal,universal, sistematis dan menciptakan rasa cinta dalam kebijaksanaan tersebut.

Sekarang mari kita memasuki bagian filosofi pendidikan yang terbagi menjadi tiga bagian,yaitu Ontologi pendidikan, Epistemologi pendidikan dan yang terakhir Aksiologi pendidikan.

Dalam Ontologi pendidikan, filsafat lebih memfokuskan kepada hakikat yang artinya realitas atau kenyataan yang sebenarnya sehingga hakikat yang difokuskan mengarah kepada hakikat pendidikan, seperti hakikat dari tujuan pendidikan itu sendiri,hakikat obyek dari pendidikan itu sendiri dan sebagainya.

Epistemologi pendidikan mengarah kepada cara atau metode dalam pendidikan untuk meraih sebuah pengetahuan. Seperti contoh : ketika seorang guru menghadapi berbagai siswa dengan karakter yang berbeda-beda maka tentu saja guru tidak bisa memaksakan satu metode pendidikan menghadapi macam-macam siswa yang berbeda-beda tersebut.

Aksiologi pendidikan mengarah kepada kajian pendidikan terhadap nilai dari ilmu pengetahuan bagi manusia. Kajian ini melingkup kepada estetika (keindahan) dan etik. Seperti contoh : untuk mempelajari apa nilai dari pendidikan tersebut,buruk apa baik untuk kehidupan manusia.

Mungkin cukup sampai disini, lebih dan kurangnya mohon dimaklumi.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Filsafat Selengkapnya
Lihat Filsafat Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun