Mohon tunggu...
Muhammad Daffa Firzatullah
Muhammad Daffa Firzatullah Mohon Tunggu... Mahasiswa - Firza17

membantu menemukan cara-cara kreatif untuk keluar dari kebuntuan masalah

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Media Pembelajaran Elektronik di SMPN 1 Ponggok

22 Oktober 2021   17:33 Diperbarui: 22 Oktober 2021   17:37 214
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Alam dan Teknologi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Anthony

Dalam pembelajaran di masa pandemi covid-19 sedikit terkendala dikarenakan untuk memutus mata rantai penyebaran penyakit ini. Siswa harus belajar di rumah dan mengerjakan tugas seperti biasa. 

Pembelajaran dapat dilakukan dengan menggunakan berbagai media baik secara online dan offline. Media pembelajaran online dapat digunakan dengan google classroom, google suite, whatsapp, dan zoom. Guru pun dapat membuat dan mendesain materi dengan membuat compact disk (CD) yang dapat diberikan kepada siswa. Dengan cara ini, pembelajaran akan tetap berjalan dan siswa tidak akan ketinggalan pelajaran.

Saya melakukan observasi di SMP Negeri I Ponggok, guru pendamping saya adalah Ibu Rina Peny Setyarini, S.Pd. selaku guru mata pelajaran IPS (Ilmu Pengetahuan Sosial) untuk kelas VIII I. mengingat saat ini Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) menggunakan sistem online karena pandemic covid 19 yang terjadi sejak awal bulan Maret kemarin. Akibatnya dalam melakukan observasi kami terjun langsung ke lapangan,dan kami melakaukan observasi melalui whatsapp, Google Forms, dan Google Classroom.

Ketika pembelajaran guru menggunakan aplikasi Google Classroom, Google Form. Kemudian untuk memudahkan komunikasi antara siswa dan guru dibuatkan  whatsapp grub sebagai alat komunikasi siswa dengan guru. 

Guru mengawali KBM (kegiatan belajar mengajar ) dengan mengucapkan salam, kemudian dilanjutkan dengan pemberian link Google Form untuk absensi siswa. Setelah itu guru memberi materi sesuai RPS, mengingat kegiatan belajar mengajar secara online dalam pemberian materi guru membagikan modul kepada peserta didik melalui classroom beserta penugasannya. Selanjutnya guru memberi waktu kepada siswa unrtuk bertanya melalui kolom komentar. 

Tidak lupa diakhir jam pembelajaran guru memberikan penugasan yakni dengan mengerjakan soal-soal yang ada di buku LKS (Lembar Kerja Siswa), ataupun pertanyaan yang sudah disediakanoleh guru melalui Google Classroom. Kemudian untuk pengumpulam tugas siswa melalui Google Classroom sesuai dengan topik yang dibuat oleh guru.

Pada saat pandemi covid 19  seperti ini, guru lebih banyak memberikan penugasan kepada siswa daripada penjelasan materi. Meskipun demikian,  tugas yang diberikan oleh guru tidak memberatkan siswa karena jangka waktu pengumpulan yang relative lebih lama dan soal-soal yang dibuat oleh guru tergolong dalam tingkatan mudah dikerjakan oleh para siswa disesuiakn dengan kondisi dan kemamouan sisa namun tidak meluoakan isi materi dan tujuan yang hendak dicapai.

Para guru di SMP Negeri I Ponggok berpenampilan menarik, rapi,sopan. Para guru juga menggunkan seragam dinasnya sesuai peraturan yang berlaku di derah lingkungan pendidikan tersebut. 

Guru mengajar mata pelajaran sesuai dengan kemampuan dan keterampilan yang ia miliki. Guru juga sangat pengertian, sabar, disiplin dalam menggunakan waktu, dan tak segan untuk mengingatkan  ketika siswanya dirasa melanggar sebuah peraturan, serta memberikan nasihat yang membangun kepada siswanya. SMP Negeri I Ponggok memiliki guru-guru cakap dan mumpuni yang bekerja sesuai dengan bidangnya masing-masing dan memiliki karakteristik gutru yang baik.

Rata-rata siswa kelas VIII I SMPN I Ponggok disiplin terhadap penugasan yang diberikan oleh guru, mereka mengerjakan soal dengan baik dan mengumpulkan hasil pekerjaan mereka ke Google Classroom sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan oleh guru. 

Meskipun demikian, terdapat beberapa anak yang telambat mengumpulkan tugas, namun mereka selalu izin kapada guru terkait keterlambatan tersebut seperti, kondisi jaringan yang tidak stabil, fasilitas yang kurang memadai. Melihat kondisi saat ini dari berbagai sudut pandang guru pun memaklumi akan keadaan siswanya tersebut. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun