Mohon tunggu...
Fia Nurfiani
Fia Nurfiani Mohon Tunggu... Guru - Mahasiswa PGSD UPI

Berilmu sebelum beramal dan berkata

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

KKN Tematik UPI 2021: Pendampingan Kelompok Belajar Terbatas Siswa SD Dalam Persiapan Tahun Ajaran Baru

28 Juli 2021   22:10 Diperbarui: 28 Juli 2021   22:32 66
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ruang Kelas. Sumber Ilustrasi: PAXELS

Sudah satu tahun setengah, rasanya pandemi ini belum menemukan titik terang. Pembatasan kegiatan masyarakat sebagai upaya pemutusan penyebaran virus covid menjadikan salah satu kegiatan tri dharma perguruan tinggi yaitu KKN (Kuliah Kerja Nyata) dilakukan di rumah saja. 

Tahun ini, UPI melaksanakan KKN dengan membidik dua sektor, yakni pendidikan dan ekonomi. Sehingga, tema dari KKN tematik UPI tahun ini ialah Membangun Desa Melalui Bidang Pendidikan dan Ekonomi. Namun, dalam hal ini mahasiswa diperbolehkan untuk memilih salah satu fokus dalam pengabdiannya.

Penulis merupakan salah satu mahasiswa UPI yang melaksanakan KKN di gelombang 1, terhitung sejak tanggal 1-30 Juli dengan tema Membangun Desa Melalui Bidang Pendidikan. Oleh karena itu, penulis memfokuskan program pengabdiannya dalam sektor pendidikan di lingkungan sekitar tempat tinggal mahasiswa yang terletak di Kelurahan Melong, Kecamatan Cimahi Selatan, Kota Cimahi. 

Salah satu kegiatan yang dilaksanakan ialah melakukan pendampingan belajar pada siswa sekolah dasar secara daring dan luring guna mempersiapkan pembelajaran di tahun ajaran baru. Pendampingan belajar ini diikuti oleh 10 orang siswa. Mereka merupakan siswa kelas 2, 3, 4, 5, dan 6 sekolah dasar yang berbeda sekolah, namun tinggal di wilayah yang sama. 

Sehingga, apabila diadakan pendampingan secara luring tidak terlalu di khawatirkan. Pada pendampingan secara daring biasanya dilakukan melalui video call (whatsapp) ataupun dengan menggunakan google meet. Sedangkan, pendampingan secara luring dilaksanakan dengan kelompok terbatas karena pendampingan dilakukan 1-4 orang disesuaikan dengan jenjang kelas masing-masing siswa dan yang terpenting tetap mematuhi protokol kesehatan, baik itu dari mahasiswa maupun dari siswa nya itu sendiri.

Materi yang diajarkan pun sesuai dengan kebutuhan siswa dan permintaan orang tua. Adapun materi umum yang diajarkan ialah mengenai gambaran materi yang akan didapat siswa di tahun ajaran baru. Sedangkan materi khusus yang diajarkan ialah mengenai materi keagamaan. Seperti, hafalan surat-surat pendek, doa sehari-hari dan doa-doa shalat.

Kegiatan ini di respon baik oleh orang tua. Pun begitu dengan siswa yang mengikuti pendampingan, mereka terlihat sangat antusias mengikuti pendampingan ini. "Seneng belajar langsung kaya gini, jadi kalau ada yang ga ngerti bisa langsung di tanyain. Kalau di sekolah belajarnya lewat zoom. Aku mah suka diem aja, soalnya bingung mau ngomong apa.. ". Ucap salah satu siswa.

Melalui kegiatan ini, penulis bermaksud untuk ikut serta mengisi waktu liburan siswa dengan melakukan kegiatan positif. Sehingga penulis berharap, setelah pendampingan belajar ini dilaksanakan, siswa dapat lebih siap menerima pembelajaran di tahun ajaran baru. Akhir kata, penulis ucapkan terimakasih dan mari kita berdoa bersama agar pandemi ini cepat berlalu. Sehingga keresahan yang dirasa selama ini cepat berlalu juga.

Mahasiswa : Fia Nurfiani (1801799)
DPL : Feri Hidayatullah, S. Pd, M. MT. 

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun