Mohon tunggu...
Fella Faradiva
Fella Faradiva Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Publikasi Kegiatan KKN

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Bantu Perencanaan Pembangunan Desa, Mahasiswa Undip Buat Peta Skala Besar

9 Februari 2021   10:00 Diperbarui: 10 Februari 2021   12:23 788
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Hasil Peta Desa Tambahrejo (dokpri)

Batang (09/02) Sustainable Developmet Goals (SDGs) merupakan pembangunan yang menjaga peningkatan kesejahteraan ekonomi masyarakat secara berkesinambungan, pembangunan yang menjaga keberlanjutan kehidupan sosial masyarakat, pembangunan yang menjaga kualitas lingkungan hidup serta pembangunan yang menjamin keadilan dan terlaksananya tata kelola yang mampu menjaga peningkatan kualitas hidup dari satu generasi ke generasi berikutnya. Terdapat 17 tujuan utama yang termuat dalam SDGs yang saling berhubungan sehingga prinsip-prinsip universal, integrasi dan inklusif untuk meyakinkan bahwa tidak akan ada seorangpun yang terlewatkan dapat terwujud.  Salah satu tujuan yang termuat dalam adalah "kota dan pemukiman yang berkelanjutan" yang tercantum pada tujuan utama nomor 11.

Menciptakan kota dan pemukiman yang aman berkelanjutan tentu membutuhkan dukungan dari berbagai pihak seperti pemerintah dan masyarakat. Elemen dalam pemerintahan yang terkecil yaitu Desa memiliki peran yang berarti dalam mendukung upaya tersebut dan salah satu upaya yang dapat dilakukan yaitu dengan memiliki peta Desa dalam skala besar. Untuk mendukung upaya tersebut, salah satu mahasiswa UNDIP melalui kegiatan KKN TIM I UNDIP Tahun 2021 di Desa Tambahrejo membuat peta desa skala besar yaitu yang dapat memuat informasi Desa Tambahrejo secara terperinci.

Selain itu, pentingnya sebuah wilayah memiliki peta toponimi untuk keperluan pengambilan keputusan yang berdasarkan analisis spasial menjadi alasan dibuatnya peta toponimi Desa Tambahrejo yang memang belum ada dan terpasang di Kantor Kepala Desa. Selain itu peta ini dibuat bertujuan untuk menggambarkan wilayah desa yang relatif sempit sehingga wilayah desa dapat digambarkan secara detail sampai dengan unsur bangunan. Pada peta desa tersebut termuat jenis tutupan lahan yang ada di desa dan atribut-atribut toponimi yang dimiliki desa Tambahrejo. Pata desa Tambahrejo ini dibuat dengan metode Sistem Informasi Geografis melalui digitasi atribut-atribut toponimi dan digitasi Google Earth yang kemudian diverifikasi melalui pengecekan langsung ke lapangan.

Penyerahan Peta Desa dengan Perwakilan Kepala Desa Tambahrejo (dokpri)
Penyerahan Peta Desa dengan Perwakilan Kepala Desa Tambahrejo (dokpri)

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun