Mohon tunggu...
febrio wirayudha
febrio wirayudha Mohon Tunggu... Lainnya - mahasiswa

saya adalah seorang mahasiswa di perguruan tinggi swasta di jogja

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Melihat Muhammadiyah di Malaysia

6 Desember 2022   20:39 Diperbarui: 6 Desember 2022   20:56 263
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Stand Universiti Muhammadiyah Malaysia (UMAM) pada acara pembukaan Muktamar ke-48. Dokpri

Karanganyar - Panas terik matahari di Karanganyar tak memadamkan semangat perwakilan Universiti Muhammadiyah Malaysia (UMAM) dalam memeriahkan acara pembukaan muktamar Muhammadiyah ke-48. Mereka tetap menyambut hangat ratusan bahkan ribuan orang yang datang ke stand dengan memberikan informasi dan cendera mata dari UMAM.

"Ramai sekali pengunjung yang datang kesini untuk mencari tahu apa itu UMAM." Kata Dwi Wahyuliati. Dia pun juga mengatakan bahwa banyak yang baru tahu jika ada universitas Muhammadiyah yang berada di Malaysia. Hal ini juga menjadi kesempatan untuk menarik mahasiswa baru yang ingin berkuliah di Malaysia.

Satu tahun sejak diresmikan, saat ini memang kebanyakan mahasiswa yang berkuliah di UMAM berasal dari Indonesia. "Ditahun kedua, tujuan kami sebenarnya lebih ke menarik mahasiswa non Indonesia yang berkuliah di UMAM, namun tidak menutup kemungkinan untuk calon mahasiswa yang berasal dari Indonesia berkuliah di UMAM." Sambungnya. 

Hingga sampai saat ini Universiti Muhammadiyah Malaysia sudah memiliki 15 program studi yang diampu oleh 17 guru besar yang sudah purna di Malaysia.

Dalam Muktamar Muhammadiyah ke-48 kali ini UMAM mengutus perwakilannya untuk ikut merayakan dan menggembirakan acara permusyawaratan tertinggi dalam Muhammadiyah. "Kegiatan kami di sini selain memperkenalkan UMAM juga ikut serta dalam meramaikan Muktamar ke-48 di Solo" kata Dwi Yulianti.

Tak ada yang bisa menyangka, sebuah organisasi yang mulanya dibentuk di desa kecil bernama Kauman ini sekarang sudah melebarkan sayapnya hingga ke negara lain dengan tetap konsisten kepada tujuanya yaitu mewujudkan islam yang berkemajuan, yang selaras dengan tema muktamar ke-48 yaitu "memajukan Indonesia, mencerahkan semesta".

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun