Mohon tunggu...
Nurul FadhilahFakaubun
Nurul FadhilahFakaubun Mohon Tunggu... Jurnalis - pemuda perjuangan

Be The Best Not Be Asa

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Keutamaan Mempelajari dan Mengajarkan Bahasa Arab

21 September 2019   04:47 Diperbarui: 21 September 2019   05:07 16
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Mengajarkan bahasa Arab bukanlah hal yang mudah. Terlebih di tengah-tengah zaman yang mana barat lah menjadi adidaya, maka secara tidak langsung untuk mengajarkan bahasa Arab pasti akan timbul perang bahasa antara bahasa adidaya yakni bahasa Inggris dengan bahasa Arab. Sungguh ini menjadi perang yang sengit bagi pengajar bahasa Arab. Bagaimana tidak mengajarkan bahasa Arab kepada orang-orang yang tidak suka Bahasa Arab itu lebih sulit daripada mengajar Bahasa Arab kepada orang-orang yang menyukai Bahasa Arab.

Sehingga ketika kita memiliki himmah atau cita-cita yang tinggi untuk mengajarkan Bahasa Arab maka harus diikuti dengan upaya keras untuk mencapai pengajaran tersebut dengan strategi yang benar, metode yang benar serta cara mengayomi anak anak dalam belajar Bahasa Arab dengan benar.

Mengajarkan bahasa Arab bukan sekedar mengajarkan pengetahuan, melainkan mengajarkan Bahasa Arab ialah Bagaimana seorang anak dapat berlatih untuk berbicara bahasa Arab dan menggunakannya untuk meninggikan bahasa syurga.

Bahasa Arab adalah bahasa al-Qur'an dan as-Sunnah dan tujuan utama diturunkannya al-Quran dan aS-sunnah adalah agar menjadi petunjuk bagi manusia. Untuk mencapai tujuan utama tersebut maka bahasa pengantarnya menjadi wajib untuk dipahami, sehingga menjadi suatu kebanggaan lah seharusnya bagi pengajar Bahasa Arab sebab bahasa inilah yang menjadi petunjuk bagi kaum muslimin sebagai mayoritas penghuni dunia.

Begitulah penjelasan tentang keutamaan bahasa Arab, sehingga ketika kita melalaikan dari mempelajari dan mengajarkan bahasa Arab adalah kemaksiatan di sisi Allah. Sebagaimana pernyataan dari Syekh Ibnu Taimiyah, "Bahasa Arab adalah bagian dari agama Islam hukum mempelajarinya fardhu yang wajib karena memahami Alquran as-sunnah hukumnya fardu sementara al-Quran dan as-Sunnah tidak mungkin dia pahami dengan baik kecuali dengan memahami Bahasa Arab sebagaimana kaidah tidak sempurna suatu kewajiban kecuali dengan suatu hal maka hal tersebut hukumnya juga wajib". Sehingga menjadi kewajiban bagi siapapun yang memahami bahasa Arab untuk memahamkan dan memberikan pengajaran kepada orang yang belum memahami Bahasa Arab terutama kepada generasi generasi Khoiru Ummah yang saat ini sedang berproses untuk menjadi pemimpin masa depan kelak.


Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun