Mohon tunggu...
Entang Sastraadmadja
Entang Sastraadmadja Mohon Tunggu... -

Mantan anggota DPR RI era Orde Baru | Anggota Kelompok Kerja Khusus Dewan Ketahanan Pangan

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Prabowo dan Hari Pangan Sedunia 2013

18 Oktober 2013   19:09 Diperbarui: 24 Juni 2015   06:21 309
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Humaniora. Sumber ilustrasi: PEXELS/San Fermin Pamplona

Peringatan Hari Pangan Sedunia 2013 yang jatuh pada tanggal 16 Oktober , benar-benar merupakan momentum yang sangat strategis untuk melakukan introspeksi sekaligus mengantisipasi perkembangan pangan di negeri tercinta. Pernyataan ini penting untuk dicermati, karena kalau kita simak "pesan moral" Direktur Jendral FAO kepada Pemerintah tentang peluang terjadi nya krisis pangan, maka tidak boleh tidak, kita patut untuk mewaspadai nya.

Kita tentu harus menyiapkan diri dengan baik, sehingga apa yang kita lakukan pada tahun 2007 lalu, ternyata menjadikan bangsa ini tetap ajeg dan malah memiliki ketahanan pangan yang kokoh. Padahal, bangsa-bangsa lain menghadapi krisis pangan yang serius. Hebat nya lagi, pada tahun 2008, bangsa kita kembali memproklamirkan keberhasilan nya meraih swasembada beras jilid dua, setelah pada tahun 1984, kita mampu menggapai swasembada beras jilid satu.

Tema yang diambil Pemerintah Indonesia dalam meramaikan Hari Pangan Sedunia 2013 adalah "Optimalisasi sumberdaya lokal menuju kemandirian pangan". Hal ini menarik untuk ditelusuri lebih dalam, karena kalau kita bedah tema tersebut, maka paling tidak, ada dua pesan yang ingin disampaikan nya. Pertama adalah soal sumber daya lokal dan ke dua soal kemandirian pangan.

Secara nasional, peringatan Hari Pangan Sedunia 2013 ini bakal dipusatkan di Padang. Sumatera Barat. Berbagai kegiatan, tentu telah disiapkan. Pameran, Lomba Masakan Bergizi, Lomba Menu Makanan, Pengenalan Inovasi dan Teknologi Pangan, juga sudah dirancang sedemikian rupa, sehingga boleh jadi peringatan ini pun menjadi kegiatan yang multi guna dan multi fungsi. Sebagaimana peringatan tahun sebelum nya, Hari Pangan kali ini pun, pasti akan hangat dan meriah, mengingat dapat dipastikan hampir setiap Provinsi dan Kebupaten/Kota seluruh Indonesia bakal menghadiri nya.

Salah satu catatan penting peringatan Hari Pangan Sedunia kali ini adalah perlu nya kita mengingatkan Pemerintah  untuk segera menuntaskan pembahasan Peraturan Pemerintah UU No. 18 Tahun 2012 tentang Pangan, yang hingga kini sudah sangat mendesak untuk diterbitkan. Kita sendiri tidak habis pikir, kenapa pembahasan Peraturan Pemerintah UU Pangan ini terkesan cukup lama dan lambat. Apa lagi yang diperdebatkan dan kenapa sampai harus berlarut-larut penyelesaian nya ?

Dalam berbagai kesempatan Prabowo Subianto selalu menyatakan pangan benar-benar merupakan urat nadi kehidupan. Pangan adalah kebutuhan vital manusia. Pangan inilah yang membuat nyawa manusia tetap tersambung. Mengingat sangat strategis nya pangan dalam kehidupan, rasa nya kita sepakat, bila Pemerintah selalu memberi perhatian yang serius dalam meluncurkan kebijakan nya. Harapan kita, semoga peringatan Hari Pangan Sedunia 2013, bakal mampu memberi angin segar bagi pembangunan pangan di negeri ini. Apalagi jika dapat melahirkan pesona yang menawan hati.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun