Mohon tunggu...
Endhyta Wisaksono
Endhyta Wisaksono Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa KKNTim1Undip2021

Semarang

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Program KKN Online Menambah Kesadaran Warga Sekitar untuk Bermasker dengan Tepat!

25 Januari 2021   19:47 Diperbarui: 31 Januari 2021   11:03 422
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pengurusan Perizinan dengan Ketua RW/dokpri

Semarang (25/01/2021) Pelaksanaan KKN Undip dilaksanakan secara daring karena adanya pandemi Covid-19 yang terjadi hingga saat ini. KKN ini mengusung tema "Pemberdayaan Masyarakat di Tengah Pandemi Covid-19 Berbasis pada Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs)", ada dua program KKN yang telah dilaksanakan, yakni sosialisasi tentang pentingnya masker serta pembuatan masker yang mudah di ikuti sebagai upaya pencegahan covid-19 untuk warga RT 11 Padangsari Baanyumanik melalui media  pamphlet dan video, serta sosialisasi terhadap warga sekitar untuk mengembangkan teknik pemasaran dan marketing wirausaha pembuatan masker sebagai upaya mengeneralisir pencegahan covid-19 untuk Warga RT 11. 

Kedua program dirancang agar KKN dapat dilakukan dengan menghindari kontak fisik dengan masyarakat dan menghindari pembentukan kerumunan, sehingga sebagian besar aktivitas KKN akan dilakukan secara daring. Pada minggu pertama mahasiswa KKN mengurus perizinan dengan ketua RT 11 kelurahan Padangsari. Bapak Heru Tri Septiyanto, sebagai Ketua RT 11 menandatangani rencana program kegiatan KKN dan menyetujuinya. Isi RPK juga didiskusikan bersama ketua RT 11. Setelah mendapatkan persetujuan dari ketua RT, mahasiswa melakukan perizinan kepada ketua RW 03 Padangsari Bapak Budiharjo.

Mahasiswa membagikan questionnaire kepada warga RT 11 mengenai kebiasaan-kebiasaan mereka dalam bermasker di tempat umum atau ruangan tetrbuka. Pelaksanaan survey dilakukan secara door to door serta menjaga jarak sesuai dengan protokol kesehatan yang berlaku. Kegiatan survey diiringi dengan pembagian masker kain kepada warga sekitar.

Pembagian Survey dan masker kepada warga secara door to door/dokpri
Pembagian Survey dan masker kepada warga secara door to door/dokpri

Program KKN diikuti oleh warga sekitar RT 011 Kelurahan Padangsari, Kecamatan Banyumanik Kota Semarang, yang beberapa diantaranya kurang memahami penggunaan jenis masker yang tepat untuk saat yang tepat. Sosialisasi program-program dilaksanakan secara bertahap, dan dilaksanakan melalui grup Whats App warga RT 11. Sedangkan, program kedua dimulai dari penjelasan definisi digital marketing secara umum serta kelebihan yang bisa didapat dengan penerapan digital marketing. Lalu di iringi dengan penjelasan Digital Channel atau penjelasan kanal untuk memulai digital marketing yang dapat diimplementasikan oleh wirausaha. Yaitu melalui Media Sosial seperti Whats App, Instagram, dan Facebook, Website E-Commerce seperti Bukalapak dan Tokopedia, lalu pembuatan Landing Page produk pribadi. Dijelaskan pula kelebihan dan kekurangan masing masing channel melalui Video Sosialisasi.

Lalu dilanjutkan dengan penjelasan cara membentuk koneksi yang baik kepada calon konsumen melalui media sosial Whats App langkah demi langkah. Dan di akhiri dengan penjelasan digital channel yang tepat untuk diimplementasikan oleh wirausaha yang baru memulai, terutama untuk wirausaha yang memproduksi dan menjual masker hybrid, agar tidak kalah saing dan merugi karena perang harga dengan pendagang yang lebih besar dan mapan.

Salah satu Pamphlet digital yang akan disebar kepada Warga/dokpri
Salah satu Pamphlet digital yang akan disebar kepada Warga/dokpri




Pelaksanaan yang bersifat cendrung online seperti ini karena hal ini bertujuan untuk mematuhi protokol kesehatan yang telah diberlakukan oleh pemerintah setempat untuk menghindari penumpukan kerumunan di daerah sekitar. Dan alasan lain dari pelaksanaan KKN seperti ini adalah Warga RT 11 memiliki kesibukan masing-masing, serhingga program KKN yang dilaksanakan seperti ini dapat menambah antusias masyarakat untuk berpartisipasi dan menyerap ilmu dari program KKN dengan sukarela ketika mereka punya waktu dari tempat dinggal mereka masing-masing.

Penulis : 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun