Mohon tunggu...
Effendy Wongso
Effendy Wongso Mohon Tunggu... Penulis - Jurnalis, fotografer, pecinta sastra

Jurnalis, fotografer, pecinta sastra

Selanjutnya

Tutup

Foodie Pilihan

Daebak! Ini Alasan Es Campur Korea Bingsoo Sangat Digemari

5 Maret 2021   20:45 Diperbarui: 5 Maret 2021   22:37 1699
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Fruit Bingsoo. (Effendy Wongso/Dok. Pribadi)

Anyeong haseyo? Gemar nonton film drama Korea (drakor), bahkan masuk dalam kategori "freak" tentu sudah masif ditemui di Indonesia. Tidak hanya di Tanah Air tetapi hampir seluruh dunia sudah dilanda "Korean Wave" atau demam Korea.

Tidak hanya drakor, lagu, bahkan kompartemen entertainment lain seperti kuliner. Sebagai penulis yang juga berkecimpung sebagai jurnalis di sebuah media daring, saya memang kerap diundang pihak hotel atau restoran untuk membahas terkait kuliner produk mereka.

Salah satunya adalah makanan Korea atau minuman Korea yang diangkat sebagai jualan mereka. Sudah barang tentu, mereka mengikuti selera pasar yang tengah berkembang. Kali ini, saya akan memaparkan salah satu minuman Korea yang pernah saya angkat, yaitu Bingsoo.

Jika Indonesia punya es teler, maka Korea Selatan populer dengan Bingsoo. Es serut atau es campur buah-buahan dari Negeri Gingseng tersebut sangat digemari, bukan hanya masyarakat Korea, tetapi juga dunia.

Bingsoo yang juga lebih dikenal dengan sebutan "Patbingsu" memang pantas digemari berbagai kalangan, tua maupun muda. Pasalnya, selain rasanya yang manis menyegarkan, aneka toppingnya pun variatif dengan bahan dari buah-buahan dan es krim yang yummy.

"Biasanya, es campur yang legit ini dijadikan dessert atau pencuci mulut sehabis bersantap utama. Kami menyajikan menu ini sehingga menjadi pelengkap saat makan di Waroenk Resto. Menu menyegarkan ini bisa juga untuk pengganti buah, sebab memang toppingnya ada yang terdiri dari varian buah," jelas Marketing Communication and Public Relation Waroenk Oebufu Merlin Sinlae saat saya temui belum lama ini di Waroenk Resto, Jalan WJ Lalamentik, Oebufu, Kota Kupang. 

Cookies Bingso. (Effendy Wongso/Dok. Pribadi)
Cookies Bingso. (Effendy Wongso/Dok. Pribadi)

Meskipun saya sendiri tidak pernah menyambagi negara asal kelompok musik wanita Blackpink ini, tetapi dari berbagai literatur yang saya baca, Bingsoo lebih banyak menggunakan potongan buah segar seperti stroberi, mangga, kiwi, dan lainnya dengan pasta dari kacang merah.

"Ada tiga varian Bingsoo di Waroenk Resto dengan masing-masing topping unik, di antaranya Fruit Bingsoo dengan topping es krim vanilla berpotongan buah mangga dan puding, Choco Bingsoo dengan topping es krim cokelat bertabur bubuk oreo, choco crunch, dan puding cokelat, serta Cookies Bingsoo dengan es krim cokelat bertopping biskuit oreo dan puding cokelat," imbuhnya.

Menurut Merlin, Bingsoo yang diklaim pihaknya pertama diluncurkan di Kota Kupang itu dibanderol cukup terjangkau Rp 36.000 untuk masing-masing varian.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun