Mohon tunggu...
Dwi AyuRestiani
Dwi AyuRestiani Mohon Tunggu... Lainnya - perempuan merupakan mahasiswa kesehatan

18tahun Mahasiswa D4 Analis Kesehatan

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

UNUSA, Kampus Swasta yang Tidak Boleh Dipandang Sebelah Mata Lho!

26 Januari 2021   22:02 Diperbarui: 26 Januari 2021   22:06 119
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ruang Kelas. Sumber Ilustrasi: PAXELS

Assalamualaikum Wr.Wb 

Kembali bersama saya lagi, semoga kalian semua diberi kesehatan yang berlimpah.

Kali ini saya ingin membahas salah satu kampus swasta yang ada di kota Surabaya, Jawa Timur. Meskipun kampus swasta, kampus ini memiliki segudang prestasi yang membanggakan loh. Yuk kita kenalan dengan kampus UNUSA...

Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya atau yang biasa disebut UNUSA dengan akreditas B, merupakan salah satu perguruan tinggi keagamaan islam swasta yang di bina oleh Nahdlatul Ulama dan didirikan oleh  Yayasan Rumah Sakit Islam Surabaya (YARSIS). Kampus ini sendiri berdiri pada tahun 1979 tetapi, bukan langsung UNUSA melainkan Sekolah Perawat Kesehatan (SPK) YARSIS. 

Kemudian beberapa tahun setelah itu, berdiri juga Akademi Keperawatan YARSIS di tahun 1985. Lalu pada tahun 1997, SPK berubah menjadi Akademi Kebidanan YARSIS. Kemudian, 2 institusi tersebut bergabung dan pada tahun 2012 diajukanlah proses legalitas peralihan institusi ke DIKTI, akhirnya pada tahun 2013 terbentuklah UNUSA hingga sekarang ini. UNUSA sendiri memiliki 2 kampus yaitu kampus A terletak di Jalan SMEA N0. 57 Wonokromo, Surabaya sedangkan kampus B terletak di Jalan Raya Jemursari No. 57, Jemur Wonosari, Kec. Wonocolo, Surabaya. 

Untuk jurusan, UNUSA mempunyai 17 jurusan atau program studi dan memiliki laboratorium yang lengkap sehingga menunjang proses belajar mengajar serta UNUSA membekali setiap mahasiswa seperangkat Tab untuk mengakses segala macam perkuliahan. UNUSA juga mempunyai berbagai macam beasiswa yang dapat membantu calon mahasiswa yang ingin melanjutkan ke jenjang perguruan tinggi. 

Setelah mengetahui sedikit profil UNiversitas Nahdlatul Ulama Surabaya, mari kita lihat segudang prestasi yang telah di raih UNUSA..

Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya juga memiliki segudang prestasi seperti, pada bulan Agustus 2020 kemarin 19 proposal PKM lolos sehingga UNUSA menempati posisi ke 2 kampus swasta di Jawa Timur. Selain itu, mahasiswa UKM Pagar Nusa Unusa meraih juara di Banyuwangi Internasioal Championship 2020. Mahasiswa UNUSA juga meraih juara 2 Lomba Pidato Bahasa Perancis Tingkat Nasional, UKM Futsal Unusa meraih juara 3 Turnamen Futsal Segitiga Se-Surabaya dan Salah satu mahasiswa juara karate mahasiswa Nasional di Jombang. Selain itu, Unusa juga meraih peringkat nomor 1 dari 9 kampus yang dibina Nahdlatul Ulama terbaik di Indonesia berdasarkan data Kemristek Dikti, Selain prestasi yang sudah disebutkan diatas, masih banyak lagi prestasi yang sudah diraih oleh Unusa. 

Nah, selain prestasi yang sudah diraih, Unusa juga sering mengadakan pertemuan atau seminar Nasional dan Internasional jugaa loh. Biasanya seminar-seminar ini, dilaksanakan untuk memberikan pengetahuan dan tambahan wawasan bagi para mahasiswa. Acara seperti ini, biasanya dilaksanakan di Auditorium mewah yang dimiliki Unusa. Selain seminar-seminar yang di adakan Unusa, kampus ini juga mengadakan kegiatan sosial ditengah pandemi Covid-19 sekarang ini. Contoh dari kegiatan tersebut yaitu Unusa melakukan kegiatan Pembagian Personal Hygiene Kit, membagikan masker dan Pemberdayaan Desa PHP2D pada tahun 2020 kemarin. 

Setelah saya menceritakan sedikit tentang profil dan prestasi yang dimiliki Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya apakah kalian yang ingin melajutkan kuliah tertarik dengan Unusa? Mari bergabung bersama dengan UNUSA yuk!

-Nama: Dwi Ayu Restiani

-Nim: 2240020078

-Prodi: D-IV Analis Kesehatan

-Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya

-Tugas UAS mata kuliah Bahasa Indonesia

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun