Mohon tunggu...
Diana Santi
Diana Santi Mohon Tunggu... karyawan swasta -

Menulis adalah Refreshing

Selanjutnya

Tutup

Healthy Artikel Utama

Cari Rumah Sakit atau Dokter Favorit?

27 September 2016   13:37 Diperbarui: 27 September 2016   14:45 182
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi/Kompasiana (Shutterstock)

Tak ada seorang pun dari kita yang ingin sakit. Semua orang akan senang jika tubuhnya sehat. Namun, secara alamiah, semua orang akan mengalami sakit, apa pun bentuknya. Tidak ada seorang pun yang dapat menghindar dari kodrat alamiah karena manusia memang tinggal di dalam tubuh yang fana. 

Soal penyebab sakit itu sendiri amatlah beragam. Ada yang sakit karena kesalahan sendiri misalnya kurang cermat dalam memilih asupan makanan sehingga jadi diare. Ada juga sakit karena mengalami kecelakaan yang menimbulkan luka. Ada pula sakit karena terkena wabah seperti demam berdarah. Dan ada sejuta penyebab kita jadi sakit secara fisik. Belum lagi soal sakit mental, wah pokoknya banyak deh. Hehe....

Lalu, jika sudah tidak dapat menghindar dan akhirnya kita jatuh sakit, ke manakah kita mencari pertolongan? Obat apa yang akan kita gunakan? Sederetan pertanyaan akan timbul di benak kita. Termasuk pertanyaan seperti yang tertera pada judul tulisan ini. Bila kita sakit, siapakah yang kita cari? Dokter atau rumah sakitnya? Mungkin ada pembaca yang bingung, apa perbedaan di antara keduanya.

Begini, 

Menurut pengamatan saya sebagai orang yang bekerja di lingkungan rumah sakit, paling tidak ada dua tipe pasien, yaitu pasien yang mencari sosok dokter tertentu untuk mengobati sakitnya sebagai dokter favorit dan ada pasien yang mencari rumah sakit favorit tanpa peduli siapa pun dokternya. Yuk kita telaah satu per satu. 

1. Pasien yang mencari dokter favorit

Pasien tipe ini adalah pasien yang "fanatik" terhadap satu orang dokter. Di mana pun dokter tersebut membuka praktik, akan dikejar seperti kata guyonan: kejarlah daku, kau kutangkap. Hehe.... Ke mana pun dokter itu pindah praktik, sampai ke ujung bumi pun akan dicari. Pokoknya sangat ngefans dan cinta mati sama dokter itu. Pasien tipe ini pun dengan senang hati akan mengajak dan promosi ke kerabatnya untuk berobat ke dokter favoritnya.

Tarif dokter tak akan pernah mengganggu pasien tipe ini. Berapa pun akan dibayar. Waiting list yang panjang di ruang praktik dokter tak menjadi masalah, bahkan ada yang rela mengantri sampai tengah malam demi berjumpa dan diobati oleh dokter idamannya. Saya pernah mendengar cerita dari seorang rekan yang dapat antrean berobat sampai pukul 12 malam. Wow! amazing! Luar biasa kharisma dokter itu ya. Kondisi seperti ini sampai hari ini masih banyak terjadi. Jika dokter favorit itu praktik di sebuah rumah sakit, pelayanan dari rumah sakit itu pun tak terlalu memengaruhi penilaian pasien tipe ini karena mereka hanya berfokus pada pelayanan sang dokter semata. Nah, itulah tipe pertama. Sangat unik.

2. Pasien yang mencari rumah sakit favorit

Pasien tipe ini adalah pasien yang ngefans berat kepada salah satu rumah sakit. Mereka biasanya merupakan pasien tetap dari rumah sakit tersebut. Tak peduli lokasi rumah sakit jauh dari tempat tinggalnya, tetap akan dijangkau. Pelayanan rumah sakit secara umumlah yang menjadi fokus perhatian mereka.

Misalnya pelayanan dokternya, susternya, apotiknya, makanannya, kebersihannya, sarana dan prasarananya dan lainnya. Pelayanan dokter tidak menjadi perhatian utama mereka. Ketika berobat, mereka akan menerima dokter yang mana saja seolah mereka percaya kepada kualitas semua dokter yang ada di rumah sakit itu.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun