Mohon tunggu...
Dina Rosi Pratiwi
Dina Rosi Pratiwi Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Pendidikan

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Penerapan Nilai-Nilai Pancasila di Lingkungan Masyarakat

14 Januari 2023   23:14 Diperbarui: 15 Januari 2023   21:32 6200
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Lambang dan Simbol Pancasila

Pancasila merupakan dasar negara Indonesia. Pancasila terdiri atas 5 (lima) sila dan Pancasila memiliki arti yaitu, panca yang berarti lima dan sila yang berarti asas atau dasar, sedangkan Pancasila sediri memiliki arti lima dasar Negara Kesatuan Republik Indonesia. Pancasila diterapkan dalam kehidupan sehari-hari oleh masyarakat Indonesia dan memiliki penerapan masing-masing, berikut penerapan Pancasila dalam kehidupan sehari-hari di lingkungan masyarakat:

1.  Sila Pertama, Ketuhanan Yang Maha Esa

  • Pada sila pertama ini, Pancasila memiliki penerapan dalam kehidupan di masyarakat, yaitu sebagai berikut:
  • Membebaskan warganya untuk memilih agama masing-masing tanpa ada paksaan
  • Menjalankan ibadah sesuai dengan agama yang dipercaya atau yang dianut
  • Melaksanakan Sekolah Minggu bagi umat Nasrani
  • Mengadakan pengajian rutin setiap minggunya bagi seorang muslim

2.  Sila Kedua, Kemanusiaan Yang Adil dan Beradab

  • Saling membantu saat tetangga ada yang sedang diberi ujian
  • Membantu menyumbangkan sembako saat tetangga ada yang meninggal atau tertimpa musibah
  • Turut bahagia apabila orang lain bisa mencapai cita-cita atau keinginannya

3.  Sila Ketiga, Persatuan Indonesia

  • Ikut berpartisipasi apabila di lingkungan rumah atau desa sedang mengadakan event/acara
  • Mengadakan kerja bakti di lingkungan rumah setiap minggunya, guna mempererat persatuan antar warga
  • Memajukan pergaulan yang positif di lingkungan masyarakat

4.  Sila Keempat, Kerakyatan Yang dipimpim Oleh Hikmat Kebijaksanaan dalam Permusyawaratan Perwakilan

  • Mengadakan musyawarah untuk mencapai mufakat, misal mengadakan musyawarah untuk menentukan akan seperti apa jalannya event/acara di lingkungan rumah/desa
  • Tidak memaksa kehendak orang lain dalam berpendapat

5.  Sila Kelima, Keadilan Sosial bagi Seluruh Rakyat Indonesia

  • Memberi aturan dan sanksi kepada warga tanpa terkecuali dan tidak pandang bulu
  • Menghormati hak-hak orang lain di lingkungan masyarakat

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun