Konami mengumumkan Edens Zero, game action RPG, akan rilis pada 15 Juli mendatang dengan pre-order telah tersedia. Publisher asal Jepang itu telah merilis trailer terbaru dengan sneak peek gameplay dan juga penampilan setiap karakter.
Edens Zero Resmi Meluncur 15 Juli 2025
Game ini merupakan adaptasi dari franchise animanga karya Hiro Mashima. Mashima sendiri telah terkenal dengan franchise Rave Master dan Fairy Tale.
Sama seperti serial anime-nya, game Edens Zero berfokus pada protagonis Shiki Granbell dan rekan-rekannya yang mengeksplorasi luar angkasa.
Dalam game ini, penggemar dalam mengeksplorasi sebuah dunia 3D yang realistis dengan berbagai latar planet. Tidak hanya itu, terdapat pula cutscene dengan suara dan juga cerita original.
Terdapat delapan playable character yang bisa pemain mainkan. Masing-masing memiliki keunikan dari gaya serangan dan ability Ether Gear untuk bertarung. Setiap karakter akan bergabung ke dalam party saat cerita berlangsung.
Secara keseluruhan, terdapat lebih dari 200 quest, termasuk beberapa di antaranya berupa game-original story beat.
Bagi pecinta kustomisasi, game ini menawarkan lebih dari 700 equipment, masing-masin memiliki alternation pada stat dan pemampilan karakter. Terlebih, terdapat item kosmetik yang dapat terpakai karakter tanpa berdampak pada stat. Plus, ability Ether Gear bisa di-unlock.
Pre-Order Telah Dibuka, Terdapat 2 Edisi
Konami sudah memhuka pre-order untuk platform PS5, Xbox Series X|S, Microsoft Store, dan Steam. Game ini terbagi menjadi dua edisi.