Mohon tunggu...
Dian Falasifah
Dian Falasifah Mohon Tunggu... Mahasiswa - Walisongo State Islamic University | Math Education XXI

Baca dan ambil positifnya aja ya:) | Instagram: @dianflsfh

Selanjutnya

Tutup

Seni

Keterbatasan? Tetap Bisa Tampil Berkarya Dong!

16 Juni 2023   07:29 Diperbarui: 22 Juni 2023   07:17 87
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

“Memangnya dengan keterbatasan kamu tidak bisa menunjukkan kebolehanmu?”

Tidak sedikit anak penyandang disabilitas atau Anak Berkebutuhan Khusus (ABK) di Indonesia ini. Mereka yang memiliki keterbatasan baik dari segi fisik, perilaku, komunikasi, emosional, maupun mental, terkadang masih dianggap remeh dan dipandang sebelah mata oleh sebagian orang. Padahal mereka itu sama seperti manusia biasa pada umumnya, bahkan mereka lebih istimewa.

Mereka diciptakan oleh Allah Swt. dengan kebutuhan yang khusus. Terlepas dari kekurangan yang mereka punya, tidak dipungkiri kalau mereka juga punya kelebihan loh. Seperti yang telah difirmankan oleh Allah Swt. dalam QS. Al-Isra ayat 70:

وَلَقَدْ كَرَّمْنَا بَنِىٓ ءَادَمَ وَحَمَلْنَٰهُمْ فِى ٱلْبَرِّ وَٱلْبَحْرِ وَرَزَقْنَٰهُم مِّنَ ٱلطَّيِّبَٰتِ وَفَضَّلْنَٰهُمْ عَلَىٰ كَثِيرٍ مِّمَّنْ خَلَقْنَا تَفْضِيلً

Artinya: Dan sesungguhnya telah Kami muliakan anak-anak Adam, Kami angkut mereka di daratan dan di lautan, Kami beri mereka rezeki dari yang baik-baik dan Kami lebihkan mereka dengan kelebihan yang sempurna atas kebanyakan makhluk yang telah Kami ciptakan. (QS. Al-Isra: 70)

Setiap manusia memang punya kekurangan, di mana kekurangan itu bisa menutupi kemampuan dan kekuatan yang ada pada diri kalau kita terlalu memanjakan dan membiarkannya begitu saja. Padahal hal itu dapat diminimalisir dengan menonjolkan kemampuan yang dimiliki walaupun itu sedikit. Terlebih lagi pada mereka (ABK) dengan keterbatasan yang mereka miliki. Tentu saja mereka juga diberikan ruang untuk unjuk gigi. Ini saat yang tepat untuk memecahkan asumsi bahwa anak dengan keterbatasan khusus dianggap tidak bisa apa-apa, pada kenyataannya mereka juga punya potensi yang tak kalah hebat.


Seperti yang sedang ramai dibincangkan saat ini. Yash, Putri Ariani! Dia adalah anak penyandang tunanetra dengan bakat menonjol yakni sebagai penyanyi pop solo. Namanya mulai dikenal lagi setelah dia tampil dan berhasil membawa pulang golden buzzer di ajang America’s Got Talent (AGT) 2023. Dia dinyatakan lolos semifinal AGT 2023 ini. Sebelumnya dia memang sudah pernah ikut kompetisi dan menang di ajang Indonesia’s Got Talent 2014.

Bukan cuman suaranya saja yang memukau, tetapi dia juga menunjukkan kebisaannya dengan menciptakan lagu sendiri yang juga dia bawakan di ajang AGT itu. Lagunya yang berjudul Loneliness berhasil memukau para juri pada ajang itu, hingga dia mendapatkan Standing Ovation (SO) dari mereka.

Berkat lolosnya audisi pada ajang ini, Putri kebanjiran ucapan atas keberhasilannya itu. Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo turut mengucapkan selamat kepada Putri. Beliau merasa bangga dan berharap Putri bisa menjadi inspirasi bagi semua. Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbud), Nadiem Makarim juga turut mengucapkan selamat kepada Putri. Selain itu, beliau juga memberikan Beasiswa Indonesia Maju (BIM) kepada Putri, sehingga dia bisa meraih mimpinya untuk sekolah di The Juilliard School, New York.

Banyaknya diskriminasi, remehan, cacian, makian, bully-an, tidak menjadikan Putri berhenti berusaha untuk menunjukkan kalau dia itu bisa. Berkat usahanya, dia juga berhasil mendapatkan lebih dari yang diharapkannya. Dia mendapatkan ucapan dan dukungan dari semua orang bahkan tokoh penting di negeri ini, hingga mendapatkan benefit untuk pendidikannya.

“Tidak menutup kemungkinan bahwa kita tetap bisa menunjukkan kebolehan kita meskipun dengan segala kekurangan maupun keterbatasan yang dimiliki.”

Mohon tunggu...

Lihat Konten Seni Selengkapnya
Lihat Seni Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun