Mohon tunggu...
Diane Suryaman
Diane Suryaman Mohon Tunggu... Lainnya - Traveler

Suka jalan-jalan kemana saja, ke gunung, ke pantai, ke pasar, pokoknya jalan-jalan.

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Persiapan Bikin Konten Traveling

10 Mei 2023   13:03 Diperbarui: 10 Mei 2023   13:06 171
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
sumber gambar: dok.pri

Membuat konten saat ini sudah bagian dari keseharian. Dibuat simple dan asal-asalan ya bisa banget. Tapi kalau mau bikin konten berkualitas tentu memerlukan persiapan khusus. Termasuk untuk konten sederhana sekalipun ya… Terutama bila bikin kontennya saat traveling.

Persiapan apa aja sih yang perlu dilakukan untuk bikin konten saat traveling?

Perangkat perekam video , ini adalah alat utama untuk membuat konten. Entah ponsel atau kamera digital tetap harus diperhatikan ya temans.. Jadi meskipu yang dibawa adalah smartphone bukan berarti asal bawa aja. Begitu juga dengan perekam video kamera digital pastikan kondisi kamera juga baik agar tidak menyusahkan saat traveling.

Kapasitas memori, nahini harus benar-benar dicek ya.. Pastikan kapasitasnya sangat mencukupi untuk merekam video. Tahu donk ya…butuh kapastias memori yang cukup besar untuk menyimpan rekaman video.  Nah kalau sekiranya dirasa kurang, siapkan penyimpanan cadangan manual, flashdisk/OTG.

Perangkat tambahan, perangkat tambahan ini diperlukan kalau kita bakal melakukan pengembilan gambar yang lebih kompleks. Misalnya tripod, flash, dan perangkat lainnya. Pastikan semuanya juga dalam kondisi baik dan gak bakal merepotkan selama traveling.  Untuk flash bisa dicoba dulu jadi saat di perjalanan semuanya oke.

Itenarary, ini penting banget sih kalu menurut saya..karena kita bakal tahu kebutuhan perangkatnya akan seperti apa. Apakah lebih banyak outdoor atau indoor, apakah lebih banyak di siang hari atau di malam hari.  Dengan begitu kita tahu kapan saja perangkat untuk merekam digunakan. Terutama untuk merekam dengan kamera digital ya.. kan gak sesimpel memakai ponsel.

Merekam Video Saat Traveling

Nah saat perjalanan dimulai kita sebenarnya sudah bisa mulai merekam, bahkan semua persiapan perjalanan bisa kita buat juga. Tergantung konsep yang akan kita buat. Merekam video saat traveling bisa tergantung pada selera kita masing-masing juga..Video yang diambil juga bisa berupa video pendek (hitungan detik) atau video dengan durasi lebih dari 1 menit.

Untuk memudahkan proses editing, kita bisa memisahkan video ke folder tertentu berdasarkan lokasi atau tanggal perekaman. Ini sangat memudahkan ketika kita akan mengeditnya setelah perjalanan. Jadi tidak perlu lagi mengacak-acak file. Bila perlu nama file juga sudah diubah sesuai dengan kebutuhan.

Mengunggah Konten dengan Internet Cepat

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun