Mohon tunggu...
Dian Ramadhani
Dian Ramadhani Mohon Tunggu... Lainnya - mahasiswa di Universitas Indraprasta PGRI Jakarta

Saya adalah mahasiswa semester 8 dengan program studi pendidikan matematika

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Upaya Meningkatkan Minat Baca di Kalangan Remaja

13 Juli 2022   22:09 Diperbarui: 13 Juli 2022   22:27 2206
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Membaca sangat penting bagi kehidupan manusia. Membaca merupakan cara untuk menggali informasi dari sesuatu yang ditulis oleh seseorang. 

Tujuan utama dari kegiatan membaca adalah untuk mengumpulkan informasi serta memahami mana suatu bacaan. Semakin banyak kita membaca, maka akan semakin banyak pula informasi yang kita dapatkan. Walaupun terkadang informasi itu kita dapatkan secara tidak langsung. 

Banyak orang mengatakan bahwa buku adalah " jendela ilmu pengetahuan". Mengapa demikian ? Karena kita bisa mendapatkan wawasan dan pengetahuan yang luas dengan membaca, tidak hanya yang ada di dalam negeri, melainkan informasi tentang dunia, bahkan alam semesta bisa kita dapatkan.

Pada zaman modern sekarang ini, sangatlah jarang kita temukan remaja yang gemar membaca. Masih banyak remaja yang belum menjadikan kegiatan membaca sebagai suatu budaya(kebiasaan) dan kebutuhan, sehingga minat baca di kalangan remaja sangatlah rendah. Kenyataannya, kebanyak dari mereka lebih memilih bermain game online, berkumpul bersama teman-teman atau hanya sekedar jalan-jalan keluar rumah yang tidak berguna. 

Rendahnya  minat membaca pada seseorang dapat disebabkan oleh berbagai faktor seperti: 1. Lingkungan, dimana kepribadian dan pola pikir seseorang akan terbentuk dari lingkungannya 2. Perkembangan teknologi, dimana buku yang biasanya dibaca dengan jumlah eksemplar yang tebal tidak lagi terliha, karena sudah dikemas dalam bentuk ebook  dalam aplikasi gadget yang memunculkan banyaknya fitur-fitur otomatis sehingga tidak akan membuat sipembaca fokus 3. Budaya copy paste sangatlah berpengaruh terhadap minat baca karena dengan copy paste para pengguna teknologi merasa sangat mudah dan diuntungkan, sehingga membaca tidak lagi dihiraukan 4. Sarana membaca seperti: buku bacaan dan lokasi tempat membaca yang kurang memadai 5. Kurangnya motivasi, motivasi membaca sangat dibutuhkan untuk mendorong seseorang gemar dalam membaca. Jika seseorang sudah mengetahui betapa pentingnya membaca dan ketertarikannya akan semakin tinggi untuk membaca.

Oleh karena itu, untuk meningakatkan minat baca seseorang maka hendaknya kita bangun lingkungan yang positif dengan ajakan dan dorongan baca yang tinggi, memanfaatkan teknologi dengan positif, menghilangkan budaya copy paste, memberikan saran yang memadai bagi pembaca, dan memberikan motivasi kepada anak maupun lingkungan kita agar melahirkan generasi yang gemar membaca. Tingginya minat baca sangat diperlukan oleh setiap orang terutama bagi kalangan remaja.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun