Mohon tunggu...
KKN MIT POSKO 73
KKN MIT POSKO 73 Mohon Tunggu... Mahasiswa - mahasiswa

mahasiswa yang sedangmenikmati hidupnya

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Penyerahan Mahasiswa KKN MIT Ke-16 UIN Walisongo di Kecamatan Gemuh, Kendal

4 Juli 2023   23:56 Diperbarui: 7 Juli 2023   19:03 475
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

LP2M UIN Walisongo melaksanakan Penyerahan Mahasiswa KKN Mandiri Inisiatif Terprogram (MIT) ke 16 di 2 kabupaten dan 1 kota yaitu Kabupaten Kendal, Kabupaten Demak dan Kota Semarang.

Kegiatan KKN ini diikuti oleh 2160 Mahasiswa UIN Walisongo dan 60 Mahasiswa KKN kolaborasi antara UIN Walisongo dan UIN Sunan Kalijaga yang disebar di Semarang, Kendal dan Demak.

Penyerahan mahasiswa KKN MIT ke 16 UIN Walisongo Semarang ini dilakukan di masing-masing kecamatan dengan kegiatan apel pagi yang dihadiri oleh Camat, Kepala Desa dan didampingi oleh Dosen Pembimbing Lapangan pada 4 Juli 2023 jam 09.30 WIB.

Ketua LP2M UIN Walisongo, Bapak Dr. Arif Junaedi, M.Ag menyampaikan, " Kegiatan KKN MIT ini akan berlangsung dari tanggal 4 Juli sampai 17 Agustus 2023 selama 45 hari kedepan."

Dokpri
Dokpri
"Sebanyak 2160 Mahasiswa KKN MIT 16 ini dibagi ke beberapa posko yang berjumlah 144. Ada 36 posko terdapat di Kota Semarang yang terbagi pada Kecamatan Gunungpati, Gajahmungkur, dan Tembalang, di Kabupaten Kendal terdapat 68 posko tersebar di 5 Kecamatan yaitu Gemuh, Pegandon, Ngampel, Ringinarum dan Weleri. Sedangkan di Kabupaten Demak sebanyak 40 posko tersebar di Kecamatan Mranggen dan Guntur", Ungkapnya beliau juga menyampaikan terkait tema KKN MIT ke 16 kali ini, "Tema yang diangkat dalam KKN MIT ke 16 ini yaitu Pemberdayaan Masyarakat Berbasis Ekonomi Kreatif, Local Wisdom dan Moderasi Beragama Menuju Indonesia Maju."

Penyerahan mahasiswa KKN MIT 16 UIN Walisongo di Kecamatan Gemuh ini dilanjutkan dengan amanat  yang diberikan oleh Camat yaitu Bapak Mahmud Eko Saputro, S.STP.

"Kami mengucapkan Selamat datang di Kecamatan Gemuh, terdapat 16 Desa di Kecamatan Gemuh. Disini banyak potensi daerah yang lumayan ramai, tetapi belum semua komplit." Ungkapnya.

"Harapannya Mahasiswa KKN ini dapat mencari dan mengoptimalkan potensi yang ada di Kecamatan Gemuh dengan ilmu yang kalian miliki selama kuliah," imbuhnya.

Dokpri
Dokpri
Beliau juga menyampaikan bahwa mahasiswa KKN ini merupakan masa depan bangsa yang melek dengan teknologi."Kami pun berharap mahasiswa dapat bersikap bijak dalam menggunakan media sosial," tutupnya.

Setelah kegiatan apel penyerahan mahasiswa KKN MIT ke 16 UIN Walisongo terlaksana dengan lancar kemudian ditutup dengan foto Bersama.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun