Mohon tunggu...
Dean Hidayat
Dean Hidayat Mohon Tunggu... Relawan - Mahasiswa Kimia FMIPA UNS

Ayo Bergerak

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Edukasi tentang PHBS pada Masa Pandemi oleh Mahasiswa KKN UNS di Kmapung Gulon, Surakarta

12 Juli 2020   11:35 Diperbarui: 12 Juli 2020   11:31 173
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dean Hidayat (20) merupakan mahasiswa Universitas Sebelas Maret yang melakukan KKN di Desa Plesungan. Pada Juni 2020, Dean (21) menggelar kegiatan sosialisasi dan Pengadaan fasilitas tentang Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada masa pandemi Covid-19. Kegiatan KKN yang dilakukan oleh Dean (20) berkoordinasi dengan Bapak Dr.techn. Ir. Sholihin As'ad, M.T selaku dosen pembimbing lapangan. Sosialisasi dan fasilitas ini diperuntukan bagi warga Rt 03 Rw 21 Kampung Gulon.

Pada kegiatan sosialisasi tentang Pola Hidup Bersih dan Sehat di masa pandemi ini berupa Video tentang  pentingnya memakai masker sebagai langkah awal untuk mencegah Covid-19 dan video edukasi pentingnya cuci tangan sekaligus pembuatan handsanitazer alami dari daun kemangi dan lidah buaya. 

Sosialisasi juga dilakukan dalam bentuk membagikan poster melalui media sosial, poster yang dibagikan berisikan tentang : Pentingnya untuk tidak mudik dan lebih naik berkomunikasi melalui video call, ajakan untuk mengenali cara penyebaran Covid-19, dan ajakan untuk mencegah Covid-19, serta tata tertib ibadah di masjid selama new normal.  

Namun tidak hanya itu, Dean Hidayat (20) sebagai pelaksana program sosialisasi ini juga membuat suatu podcast yang berisi tentang konsep  new normal, syarat new normal, macam-macam protokol kesehatan, dan barang penting apa saja yang harus dibawa untuk mencegah Covid-19. 

Dean (21) juga mensosialisasikan bagaimana penerapan new normal dengan protokol kesehatan di kota Solo melalui podcast. Video, poster, dan podcast yang telah dibuat juga telah disebarkan di media sosial dan grup whatsapp  karang taruna RT 03 RW 21 dan telah dilihat lebih dari 200 orang serta mendapatkan komentar yang positif dari masyarakat.

dokpri
dokpri
Dean (21) juga mengadakan suatu lomba menggambar dan mewarnai untuk anak-anak kampung Gulon RT 03 RW 21 Surakarta dengan mengajak sekaligus mensosialisasikan kepada anak-anak contoh pola hidup bersih dan sehat. Banyak anak-anak yang telah mengikuti lomba tersebut dan sebagian besar paham mengenai pola hidup bersih dan sehat. 

Selain bentuk sosialisasi, edukasi pola hidup bersih dan sehat pun juga dilakukan dengan pengadaan fasilitas seperti handsanitazer sistem injak di masjid Al-Khoir, pengadaan tempat cuci tangan dan spanduk cara cuci tangan yang baik dan benar di Posyandu serta pemasangan spanduk himbauan tentang ayo pakai masker, pencegahan dan Penularan Covid-19 di pintu masuk kawasan kampung Gulon RT 03 RW 21 Surakarta. 

Yang terakhir, Dean (21) juga menjadi relawan cek suhu, menyemprotkan handsanitazer dan memberikan himbauan untuk menjaga jarak shaf sholat kepada jamaah sholat Jumat Masjid Alkhoir kampung Gulon RT 03 RW 21 Surakarta. Alhamdulillah semua jamaah Sholat Jumat tertib dalam menjalankan protocol kesehatan di masjid seperti memakai masker, bersedia di cek suhu dan disemprotkan handsanitazer serta menjaga jarak dengan jamaah lainnya ketika didalam masjid.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun