Mohon tunggu...
Daniel Mashudi
Daniel Mashudi Mohon Tunggu... Freelancer - Kompasianer

https://samleinad.com E-mail: daniel.mashudi@yahoo.com

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Kekalahan Spanyol dan Sejarah Adu Penalti yang Berpihak pada Tuan Rumah

2 Juli 2018   00:58 Diperbarui: 2 Juli 2018   01:32 749
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
sumber: bolarusia.kompas.com

Pertandingan ketiga babak 16 besar mempertemukan tuan rumah Rusia sebagai runner up grup A dengan juara dunia 2010 Spanyol sebagai juara grup B. Pertandingan ini berlangsung di Luzhniki Stadium di kota Moskow.

Spanyol menguasai jalannya pertandingan sejak peluit awal ditiup. Sebuah gol tercipta pada menit ke-12 ketika pemain Rusia Sergei Ignashevich membuat gol bunuh diri. Spanyol unggul 1-0.

Spanyol terus menguasai pertandingan. Namun sebuah serangan dari Rusia di menit-menit akhir membuat skor menjadi imbang. Berawal dari handsball yang dilakukan Gerard Pique di kotak penalti, Artem Dzyuba berhasil mengoptimalkan tendangan penalti menjadi gol di menit ke-41. 

Skor 1-1 ini bertahan hingga turun minum. Penguasaan bola pada babak pertama dimenangkan oleh Spanyol 72% berbanding 28%, perbandingan yang sangat mencolok.

Pada babak kedua Spanyol terus menguasai permainan, namun selalu gagal menambah gol. Masuknya Andres Iniesta di menit ke-67 dan Iago Aspas di menit ke-80 semakin menambah daya dobrak Tim Matador.

Namun pertahanan Rusia begitu sulit ditembus. Hingga 90 menit pertandingan, tidak ada gol yang tercipta di babak kedua. Spanyol menguasai pertandingan 74% berbanding 26%.  Pertandingan harus dilanjutkan ke babak perpanjangan waktu atau extra time.

Rusia melakukan pergantian pemain keempat pada menit ke-97 ketika Daler Kuzyaev diganti Aleksandr Yerokhin. Inilah pergantian pemain keempat yang tercatat pertama kali di sejarah Piala Dunia. Spanyol juga melakukan pergantian tersebut pada menit ke-104 saat Marco Asensio diganti Rodrigo.

Hingga menit 120 berakhir, skor tetap imbang 1-1. Penguasaan bola dimenangi oleh Spanyol 74% : 26%. Hasil imbang ini memaksa kedua tim harus melakoni adu penalti untuk menentukan pemenang.


Kiper Rusia Igor Akinfeev menjadi bintang pada drama adu penalti ini. Dua tendangan penalti dari pemain Spanyol berhasil digagalkan oleh kiper yang bermain di klub CSKA Moskow. 

Penendang kedua dan kelima Spanyol gagal melaksanakan tugasnya. Tendangan Koke berhasil ditangkap oleh Akinfeev. Juga tendangan Aspas mengenai kaki Akinfeev dan gagal menembus gawang. 

Empat penendang Rusia sukses mengeksekusi penalti, sementara penendang terakhir tidak perlu melakukan tendangan karena Rusia sudah unggul 4-3. Rusia lolos ke babak perempat final sekaligus mengakhiri rekor buruk tidak pernah menang melawan Spanyol.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun