Mohon tunggu...
Daniel H.T.
Daniel H.T. Mohon Tunggu... Wiraswasta - Wiraswasta

Bukan siapa-siapa, yang hanya menyalurkan aspirasinya. Twitter @danielht2009

Selanjutnya

Tutup

Catatan

Internet Banking Bank Mandiri Pakai Jam Kerja?

6 Februari 2012   02:40 Diperbarui: 25 Juni 2015   20:00 8149
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sejatinya yang namanya Internet Banking dia selalu siap digunakan 24 jam sehari, 7 hari seminggu, 12 bulan setahun, alias tidak pernah mengenal jam kerja. Kecuali sekali-kali ketika harus ada perawatan berkala, perbaikan, atau hal-hal lain yang membuatnya mau tak mau harus dihentikan sementara. Biasanyaitupun tidak pernah berlama-lama. Paling lama beberapa jam.

Tetapi tidak demikian dengan INTERNET BANKING BANK MANDIRI. Rupanya Internet Banking Bank Mandiri beroperasi berdasarkan jam kerja. Jadi, tidak seperti internet banking bank lain, kita sebagai nasabahnya tidak bisa sewaktu-waktu menggunakannya. Khususnya untuk menu “Histori Transaksi”, dan kadang-kadang untuk menu “Transfer”.

Sistem Internet Banking Bank Mandiri ini berpotensi membawa risiko yang merugikan nasabahnya. Misalnya, ketika hendak melakukan transfer untuk pembayaran jatuh tempo pada hari yang sama, dan ternyata tidak bisa berjalan. Maka pembayaran tersebut akan lewat jatuh tempo, dan nasabahnya terkena denda.

Sudah sejak lama saya perhatikan bahwa selalu kalau mau membuka menu “Histori Transaksi” setelah sekitar pukul 19.00 WIB s.d. sekitar pukul 01.00 dini hari (setelah jam tersebut saya tidak pernah mencobanya), tidak pernah berhasil. Nanti sekitar pukul 07.00 WIB berikutnya, baru bisa digunakan lagi. Jadi, seolah-olah Internet Banking Mandiri punya jam kerja dari sekitar pukul 07.00 s.d. 19,00 WIB.

Pesan yang selalu muncul adalah: “TRANSAKSI TIDAK DAPAT DIPROSES. SISTEM TIDAK DAPAT MELAYANI PERMINTAAN ANDA”. Saya sudah berulang kali mencobanya, tetap saja tidak berhasil masuk ke menu “Histori Transaksi” kalau mengaksesnya di luar “jam kerja” Internet Banking Bank Mandiri tersebut di atas.

1328924658536816920
1328924658536816920

1328924698334280509
1328924698334280509
13296726651425150657
13296726651425150657

Padahal jelas-jelas di lamannya tercantum keterangan bahwa Internet Banking-nya itu beroperasi 24 jam (“Layanan 24 Jam”). Mungkin maksudnya bukan 24 jam sehari, tetapi 24 jam per dua hari?

1328498165838952273
1328498165838952273

***

Mohon tunggu...

Lihat Catatan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun