Mohon tunggu...
Damaris IqdamWibowo
Damaris IqdamWibowo Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa UNM

EKP UM

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Mahasiswa Membantu Kegiatan Pembagaian Takjil Selama Bulan Ramadhan

31 Mei 2021   14:25 Diperbarui: 31 Mei 2021   14:27 438
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto Kegiatan Pembagian Takjil Gratis

Damaris Iqdam Wibowo | 30/04/2021 | Berita - Pengabdian Masyarakat

Kemayoran, Jakarta Pusat - Pembagian Takjil gratis di Rw 08/09 Kelurahan Cempaka Baru kecamatan Kemayoran sudah menjadi kegiatan tahunan di saat bulan suci Ramadhan, Jumat (30/04/21).

Pembagian Takjil gratis sudah menjadi kegiatan tahunan di Rw 08/09 Kelurahan Cempaka Baru kecamatan Kemayoran, kegiatan ini ditujukan untuk berbagi dengan sesama yang sedang menjalankan ibadah puasa. Kegiatan pembagian Takjil gratis ini lebih jelasnya bertempat di Rw 08/09 Kelurahan Cempaka Baru kecamatan Kemayoran Jakarta Pusat. Kegiatan ini berjalan selama bulan suci ramadhan mulai dari minggu pertama puasa hingga seminggu terakhir puasa.

Pada bulan ramadan ini pastinya banyak masyarakat yang masih saja kesulitan dalam berbuka puasa dikarenakan faktor ekonomi, masih banyak masyarakat yang mencari takjil gratis/makanan untuk berbuka puasa. Pada saat kondisi normal tentunya untuk sebagian masyarakat senang adanya takjil gratis untuk berbuka puasa, pada umumnya masyarakat kalangan tidak mampu, orang dalam perjalanan tidak sempat untuk membeli takjil untuk berbuka dll. Maka dari itu kami membantu untuk memberikan takjil gratis untuk diberikan kepada warga sekitar maupun kepada masyarakat yang lewat seperti ojek online, masyarakat yang lewat yang sedang mencari takjil. Hal ini kami lakukan untuk memberikan kesenangan di tengah-tengah masyarakat supaya mereka tidak merasa sedih dan kesulitan dalam berbuka puasa.

Sehingga selama bulan ramadan mulai dari awal pertengahan puasa hingga seminggu sebelum lebaran kami mengupayakan tetap membagikan takjil gratis untuk memberikan kesenangan bagi warga sekitar maupun masyarakat yang melintas di daerah kami.

Foto Persiapan Pembagian Takjil Gratis
Foto Persiapan Pembagian Takjil Gratis
Foto Persiapan Pembagian Takjil Gratis
Foto Persiapan Pembagian Takjil Gratis

Sebelum  pembagian Takjil adanya persiapan untuk pembagian takjil seperti menyiapkan makanan, kemudian dimasukan ke box beserta dengan air minum. Setelah sudah dijadikan satu, takjil di masukan ke box besar  kemudian di bawa ke depan gerbang. Untuk menghindari kerumunan yang banyak mengingat kita masih dalam kondisi pandemi covid-19 sebelum pembagian takjil gratis kita merapihkan barisan warga menjadi satu antrian untuk mendapatkan takjil gratis setelah barisan sudah rapih dan tertib baru kami membagikan takjil kepada masyarakat.

Foto Kegiatan Pembagian Takjil Gratis
Foto Kegiatan Pembagian Takjil Gratis

Dari kegiatan pengabdian yang telah  dilakukan diperoleh bahwa dalam membatu dalam membagikan takjil gratis kepada warga maupun masyarakat sekitar sangat memberikan dampak positif dan baik, dikarenakan dengan kita membatu dan memberikan mereka takjil untuk berbuka mereka tidak kesusahan lagi untuk berbuka puasa, tentunya mereka senang dapat berbuka puasa dengan makanan yang cukup. Dan kegiatan ini tentunya sangat memberikan dampak kebahagian dan kesenangan bagi warga sekitar maupun masyarakat yang sedang melewati daerah kami.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun