Mohon tunggu...
Cevira Dhiya Ayuni
Cevira Dhiya Ayuni Mohon Tunggu... Mahasiswa - Cevira

Indonesian News

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Kronologi Evakuasi WNI dari Afganistan

29 September 2021   08:34 Diperbarui: 29 September 2021   09:05 99
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ruang Kelas. Sumber Ilustrasi: PAXELS

Mentri Luar Negeri, Retno Marsudi menjelaskan kronologi awal dari evaluasi WNI dari Afganistan.

"Mengenai proses evakuasi, dijelaskan bahwa pesawat evakuasi TNI Angkatan Udara berangkat dari Bandara Bandara Halim Perdanakusuma pada 18 Agustus pagi hari, sekitar pukul 06.00. Briefing terakhir dillakukan 04.50, dan saya secra resmi melepas keberangkatan tim," kata Retno dalam konferensi pers, Sabtu dini hari.

Rute yang ditempuh oleh pesawat adalah  Jakarta-Aceh-Colombo-Karachi-Islamabad-Kabul.
Dengan nantinya akan bermalam di Islamabad, Pakistan. Keputusan itu diambil dengan pertimbangan bahwa penerbangan Islamabad-Kabul sangat pendek yakni sekitar 1 jam atau kurang dari itu, sehingga pesawat dapat bergerak dengan cepat. Pesawat sampai di Kabul pada Kamis (19/08/2021) pada jam 04.10.

Mentri Retno Marsudi juga menjelaskan bahwa evakuasi dilakukan dengan sangat hati hati demi keselamatan WNI dan yang di evakuasi lainnya. Rencana yang di beberkan oleh Mentri Retno Marsudi awalnya mereka akan menggunakan pesawat sipil namun karena kondisi lapangan yang dinamis, maka di putuskan untuk menggunakan pesawat TNI Angkatan Udara. Semua rencana telah di koordinasikan dengan kementrian dan lembaga yang terkait seperti panglima, TNI, kepala Polri, wakil kepala BIN, dan KSP serta juga telah dilaporkan kepada Presiden Joko Widodo.

Jumlah WNI yang di evakuasi dari Afganistan adalah 26 orang dengan satu orang diplomat dalam keadaan kurang baik non-covid dan yang lain dalam kondisi yang baik. Selain itu ada juga 5 orang warga Filipina yang juga di evakuasi atas permintaan pemerintah Filipina sendiri dan 2 orang warga negara Afganistan yang merupakan suami dari WNI dan staf lokal perempuan yang bekerja di Kedutaan Besar Republik Indonesia di Kabul.

Pesawat TNI AU itu akhirnya dapat lepas landas dari Kabul pada pukul 07.10 dan tiba di Islamabad pada pukul 08.11 waktu setempat untuk mengisi bahan bakar dan kembali terbang menggunakan rute yang sama pada saat keberangkatan.

Atas keberhasilan misi evakuasi ini, Retno menyampaikan terima kasih atas kerja sama yang diberikan oleh pemerintah dan otoritas India, Sri Lanka, Pakistan, Amerika Serikat, NATO, Turki, Norwegia, dan Belanda.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun