Mohon tunggu...
Christian Evan Chandra
Christian Evan Chandra Mohon Tunggu... Penulis - Narablog

Memiliki kegemaran seputar dunia kuliner, pariwisata, teknologi, motorsport, dan kepenulisan. Saat ini menulis di Kompasiana, Mojok, dan officialcevanideas.wordpress.com. IG: @cevan_321 / Twitter: @official_cevan

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

Bisnis Kuliner Pintar Bersama Asus AiO PC

13 Juni 2016   18:26 Diperbarui: 13 Juni 2016   18:43 25
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

[caption caption="Asus Vivo AiO PC, komputer hebat untuk pilihan bisnis kuliner saya kelak, sebagaimana diunggah oleh www.asus.com."][/caption]

Di luar kegiatan sehari-hari, membaca, menulis artikel dan buku, berwisata, dan mencicipi berbagai kekayaan kuliner, saya tertarik untuk merintis bisnis di bidang kuliner berbekal pengalaman yang saya miliki dalam mencicipi produk yang ada di pasar. Saya tertantang untuk menghadirkan produk kuliner yang lezat dan sehat dengan harga terjangkau serta cocok untuk berbagai kalangan, sebisa mungkin produk-produk tersebut selaras dengan upaya mempertahankan kelestarian kuliner Indonesia. Tidak hanya itu, produk kuliner tersebut dijual di tempat yang nyaman dengan fasilitas dan pelayanan memadai.

Kreativitas dalam mendesain konsep tempat makan, merancang sistem pelayanan, dan menentukan menu-menu yang disajikan tentu menjadi kunci agar mampu memuaskan hasrat para pengunjung. Sarana dan prasarana kemudian mendukung kelancaran bisnis dalam mempertahankan kinerjanya.

Dalam merintis bisnis, saya lebih memilih untuk fokus pada pengelolaan dan mengajak pihak lain yang tertarik untuk menginvestasikan dananya. Konsep ditentukan bersama oleh saya dan para investor sebelum saya menentukan sendiri sistem pelayanan dan menu yang akan diberlakukan. Saya tidak akan bermain-main dalam menentukan setiap sarana dan prasarana yang akan digunakan, semuanya harus memenuhi standar tinggi dan tetap dalam banderol yang terjangkau. Urusan komputer, saya akan memilih PC all-in-one besutan ASUS, yaitu ASUS Vivo AiO V220IC dengan prosesor Intel Core i3 generasi ke-6.

Layarnya besar (berukuran 21.5 inch) dan beresolusi tinggi (FullHD), sehingga tampilannya sangat ramah bagi mata para pegawai nantinya. Teknologi Iris yang disandang prosesor dan kehadiran NVIDIA GeForce membuat tampilan semakin jernih. Penggunaannya sangat mudah dan tidak memerlukan penggunaan tetikus (dalam bahasa Inggris disebut mouse) karena layar ini dapat dioperasikan dengan sentuhan sepuluh jari.

[caption caption="Tampilan cemerlang layar Asus Vivo AiO PC, sebagaimana diunggah di www.asus.com."]

[/caption]

Prosesor Intel Core memiliki teknologi Hyper Threading sehingga memungkinkan satu prosesor fisik terdeteksi sebagai dua prosesor oleh sistem prosesor sehingga komputer dapat mengerjakan beberapa pekerjaan yang berbeda dalam waktu bersamaan. Teknologi Turbo Boost menyesuaikan kecepatan kerja komputer dengan berat ringannya aplikasi sehingga prosesor tetap bekerja dengan aktif, masa pakainya lebih lama, dan memberikan performa yang cerdas.

Lebih menyenangkannya lagi, komputer all-in-one besutan ASUS ini dilengkapi dengan fitur COM, Serial Port, Near Field Communication (disingkat NFC), dan kemampuan membaca Smart Card. Dalam aplikasinya, Serial Port ini akan digunakan untuk menghubungkan komputer dengan cash register. Pembayaran dengan kartu-kartu prabayar baik yang diterbitkan oleh tempat makan itu sendiri maupun pihak perbankan dapat terfasilitasi dengan fitur membaca Smart Card. Ke depannya, komputer ini masih sejalan dengan perkembangan teknologi melalui fitur NFC di mana pelanggan dapat melakukan pembayaran hanya dengan ponsel mereka.

[caption caption="Foto oleh www.asus.com ini menunjukkan konektivitas USB pada PC Asus dan kemampuan untuk menambah kapasitas memori."]

[/caption]

Bicara soal desain, Asus Vivo AiO PC ini tampak sangat elegan, ramping, kompak, dan tidak memakan banyak ruang sehingga cocok diaplikasikan di ruangan dengan berbagai desain, bahkan dengan keterbatasan ruang sekalipun. Anda, saya, dan para pegawai nantinya tidak akan cepat mengatakan bosan untuk melihat komputer ini.

Bagaimana dengan sistem operasinya? Asli? Tentu asli, karena Asus sudah membekalinya dengan Windows 10 Home berlisensi. Sistem operasi terbaru dari Microsoft ini memungkinkan kita memasang berbagai aplikasi, memiliki fitur backward compatibility, dan akan berjalan lancar di komputer kita karena telah dibekali dengan prosesor hebat dan RAM berkapasitas 4GB. Ketika nantinya muncul sistem operasi baru dan dibutuhkan tambahan RAM, tinggal lakukan upgrade saja dengan mudah.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun