Mohon tunggu...
Burhan Sanjaya
Burhan Sanjaya Mohon Tunggu... Freelancer - pecinta kuliner nusantara

instagram : @burhan_wicaksana

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Dari Santri untuk Negeri

22 Oktober 2020   05:25 Diperbarui: 22 Oktober 2020   05:30 1683
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
property by FSI kab. grobogan

Hari ini adalah tanggal 22 oktober, dimana pada tanggal tersebut presiden joko widodo telah menetapkan sebagai hari santri nasional. Dulu pondok pesantren yang notabene adalah tempat para santri menuntut ilmu, seringkali dianggap dekat dengan stigma terbelakang dan terpinggirkan.

Berbeda dengan sekarang telah banyak pondok pesantren modern, seperti contoh pondok pesantren gontor, pondok pesantren lirboyo dan banyak lagi lainnya. Banyak alumni pondak pesantren yang sekarang menempati beberapa jabatan strategis di pemerintahan. Dan itu sudah menjadi bukti yang sangat kuat bagaimana peran santri dari pondok pesantren sebagai generasi penerus bangsa yang hebat.

Bukan tanpa alasan jika presiden joko widodo menetapkan tanggal 22 oktober sebagai hari santri nasional. Para santri pada zaman penjajahan sudah aktif ikut berjuang melawan para penjajah di negeri ini.

Pada tanggal 22 oktober 1945, pendiri organisasi NU yaitu KH Hasyim asy`ari menyerukan resolusi jihad. Dan itu adalah salah satu moment dimana para santri ikut berjuang untuk kemerdekaan negeri ini. memang sudah sepantasnya jika presiden joko widodo memberikan  hari santri  untuk memperingati perjuangan para santri di zaman penjajahan.

Dari zaman sebelum kemerdekaan sampai sekarang, santri  selalu ikut berjuang untuk memajukan negara kesatuan republik indonesia. Di era ketika santri dihadapkan dengan tantangan zaman yang semakin pelik, seperti saat ini.

Istilah Hubbul Wathon dikibarkan di tengah khalayak para santri. Hubbul Wathon minnal iman, cinta tanah air sebagian dari iman dijadikannya keyakinan yang melekat bagi mereka. Jadi tidak ada alasan bagi kami para santri untuk tidak ikut serta memajukan negeri tercinta ini. dari santri untuk negeri.

Berkaitan dengan banyaknya jumlah masyarakat yan tertular virus covid-19 di indonesia, tema untuk hari santri pada tahun ini adalah "Santri sehat Indonesia kuat". Diharapkan para santri untuk selalu menerapkan protokol kesehatan yang berlaku di lingkungan pondok pesantren. 

Terbukti dengan banyaknya pesantren tangguh atau pesantren siaga yang bekerja sama dengan berbagai elemen lembaga pemerintahan, baik dari kepolisian, TNI, dan dinas-dinas terkait. Dari santri untuk negeri

santripedia.com
santripedia.com

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun