Mohon tunggu...
Brigitta Raras
Brigitta Raras Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswi

80% terdiri dari caffeine

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Melihat Karakter Media Baru dan Dampaknya bagi Kehidupan Manusia

11 September 2021   10:40 Diperbarui: 11 September 2021   10:39 481
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi media baru | Unsplash/Austin Distel 

Media saat ini semakin hari terus menunjukkan perkembangan yang masif. Di dalam kehidupan manusia, hampir setiap individu menggunakan media untuk menerima dan memberikan informasi. Awalnya, media dalam konteks komunikasi akan mengacu pada surat kabar, televisi, dan radio. 

Namun, seiring perkembangan dan kemajuan teknologi, media saat ini telah berubah. Hadirnya new media atau media baru ini dapat dibilang sebagai perubahan atau inovasi dari "media lama atau tradisional", seperti surat kabar, televisi, radio, majalah, buku, dan media non-interaktif lainnya. 

Media baru atau new media juga dapat dikatakan telah memengaruhi perilaku manusia, khususnya dalam berkomunikasi dan beraktivitas. Kemunculan media baru juga tak lepas dengan keberadaan internet di dunia ini. 

Sebenarnya apa yang dimaksud dengan media baru, seperti apa karakteristik dan bagaimana dampak bagi kehidupan manusia? Nah, artikel kali ini akan mengulas seluk beluk mengenai media baru hingga dampak yang diberikan.  Yuk, kita mulai bahas satu per satu! 

Pengertian media baru

Ilustrasi media baru | Unsplash/Obi Onyeador 
Ilustrasi media baru | Unsplash/Obi Onyeador 

Dilansir dari laman snhu. edu, media baru atau new media merupakan istilah yang digunakan untuk berbagai jenis komunikasi elektronik yang berinovasi dalam teknologi komputer. Istilah media baru, juga digunakan untuk membedakan dari media lama atau tradisional yang sudah ada sebelumnya. 

Sebagaimana yang sudah dijelaskan di awal, bahwa kehadiran media baru tak lepas dari internet. Adanya internet telah membawa dampak signifikan bagi kehidupan manusia. 

Media baru merupakan jembatan untuk berkomunikasi yang diakses melalui internet. Internet sebagai media baru pada umumnya, meliputi website, media sosial, dan berbagai platform video. 

Melalui gawai elektronik, seperti smartphone atau komputer yang terkoneksi dengan internet, pengguna dapat berkomunikasi dan mengakses berbagai informasi. Perkembangan teknologi ini juga memudahkan individu dalam mencari informasi yang diinginkan. 

Memahami karakteristik media baru 

Ilustrasi media baru | Unsplash/ William Krause
Ilustrasi media baru | Unsplash/ William Krause

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun