Mohon tunggu...
Muhammad Ibnu Rizki
Muhammad Ibnu Rizki Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Belajar Membuat Artikel

Selanjutnya

Tutup

Entrepreneur

Sabet Gelar Juara, OMBAH Indonesia Wakili Kabupaten Cirebon di Tingkat Provinsi Jawa Barat Dalam Program Wirausaha Muda Pemula Bidang Agrokompleks

14 Mei 2024   14:22 Diperbarui: 14 Mei 2024   14:31 44
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Cirebon, 8 Mei 2024 - OMBAH Indonesia kembali menorehkan prestasi dengan meraih Juara 1 Wirausaha Muda Pemula (WMP) pada bidang Agrokompleks  2024.  WMP merupakan kompetisi tingkat kabupaten yang diselenggarakan oleh Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Cirebon. Pada perlombaan yang telah di gelar bulan April,OMBAH yang diwakilkan langsung oleh Muhammad Ibnu Rizki selaku Founder dan Chief Executive Officer (CEO) mampu berkompetisi dengan puluhan peserta WMP.

Pada lomba WMP bidang Agrokompleks yang bertempat di Hotel Koening, OMBAH mempresentasikan secara langsung mengenai program atau keunggulan ombah di hadapan dewan juri. OMBAH mengusung pengolahan sampah organik dengan teknologi biokonversi larva black soldier fly (bsf) atau maggot bsf yang dipadukan dengan integrated farming atau pertanian terpadu. Pengolahan sampah organik ini dapat menjadi solusi alternatif dalam mengurangi permasalahan sampah yang ada di Indonesia khususnya di Kabupaten Cirebon. OMBAH memaparkan dengan budidaya maggot bsf skala rumah tangga dapat menjadi solusi alternatif untuk sampah organik. Sampah organik yang dimaksud adalah sampah bekas atau sisa makanan yang biasanya dikonsumsi akan tetapi tidak habis dimakan atau buah-buahan yang sudah busuk dan lain-lain. 

OMBAH memiliki produk staterkit atau peralatan untuk budidaya maggot bsf yang dapat digunakan untuk skala rumah tangga. Produk ini dapat di beli di OMBAH secara offline maupun online. Dari maggot bsf ini dapat dijadikan pakan ternak, seperti ayam, dan ikan serta hasil residu dari makanan maggot sendiri dapat dimanfaatkan menjadi pupuk untuk berbagai macam tanaman. OMBAH juga dapat mendampingi masyarakat yang tidak mengerti bagaimana cara untuk budidaya maggot bsf dengan memberikan pelatihan. Pemuda yang ada di Kabupaten Cirebon yang belum memiliki pekerjaan, dapat dilatih untuk berbudidaya maggot bsf karena tidak hanya memberikan solusi, tapi dapat bernilai ekonomis juga. Hal ini dapat menciptakan lapangan pekerjaan untuk pemuda di Kabupaten Cirebon. Kepala Dispora Kabupaten Cirebon yang di wakili oleh Sekretaris Dinas yaitu bapak H. Sucipto mengucapkan selamat dan apresiasi kepada OMBAH dan mengajak untuk berkolaborasi dalam mengurangi sampah organik di Kabupaten Cirebon. Tidak hanya itu, OMBAH juga akan mewakili Kabupaten Cirebon di tingkat Provinsi Jawa Barat.  


Mohon tunggu...

Lihat Konten Entrepreneur Selengkapnya
Lihat Entrepreneur Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun