Mohon tunggu...
Bayu Raharjo
Bayu Raharjo Mohon Tunggu... Foto/Videografer - Influencer

Pegiat wisata, Fotografer, Videografer, Influencer, Admin Sosial Media

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Desa Pandansari Tetap Ramah Pemudik di Tengah Pandemi Corona

2 April 2020   21:52 Diperbarui: 2 April 2020   22:20 187
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Di tengah pandemi virus corona atau Covid 19 yang membuat kehawatiran seluruh masyarakat karena penyebarannya yang cepat dan mematikan.

Himbauan dari pemerintah untuk tidak mudik ke kampung halaman terlebih dahulu ternyata masih banyak diabaikan oleh sebagian orang terbukti bahwa arus pemudik dari arah jakarta banyak yang memasuki jawa tengah, terutama kabupaten Brebes sendirii sudah kedatangan pemudik lebih dari 20000 dalam kurung waktu kurang dari satu minggu.

Dok. Pribadi
Dok. Pribadi

Di ujung Selatan Kabupaten Brebes Desa Pandansari, Paguyangan walaupun pemerintah memperingatkan untuk calon pemudik agar tidak mudikterlebih dahulu. Tapi berbeda dengan Desa Pandansari, setiap pemudik tetap diterima dimasyarakat asalkan pemudik mematuhi protokol kesehatan yang berlaku.

Pencegahan wabah corona / COVID-19 di Desa Pandansari. Membuat Posko gugus tugas percepatan penangan covid-19 yang berada di pintu gerbang utama dukuh Tretepan. Posko ini bertujuan untuk memeriksa setiap orang yang berlalu lalang keluar masuk Desa Pandansari supaya mencegah penyebaran rantai virus corona.

Dok. Pribadi
Dok. Pribadi

Tak hanya itu, seluruh tempat Wisata yang ada di Desa Pandansari seperti Wisata Agro Kaligua dan wisata yang lainnya sementara TUTUP sampai dengan batas waktu yang tidak ditentukan dikarenakan wabah corona atau COVID-19.

Mohon maaf apabila Bapak / ibu warga yang akan dan mau ke Pandansari serta perantauan yang akan pulang kampung diperiksa untuk pencegahan wabah corona / COVID-19 kami menghimbau tetap diperantauan, ikuti instruksi dari Pemerintah, ini semua demi kabaikan kita dan semoga wabah ini cepat teratasi. Aamiin

Jangan Panik
Tetap Waspada
Jaga Kesehatan
Kenali Wabahnya
Ketahui Cara Pencegahan Covid -19

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun