Mohon tunggu...
Azwar Abidin
Azwar Abidin Mohon Tunggu... Dosen - A humble, yet open-minded wordsmith.

Faculty Member at FTIK, State Islamic Institute of Kendari. Likes Reading, Drinks Coffee.

Selanjutnya

Tutup

Bahasa Pilihan

Bangga Mewarisi Bahasa Daerah, Bangga Mewarisi Identitas Budaya Kita

14 Agustus 2019   20:56 Diperbarui: 14 Agustus 2019   21:05 265
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Olah pribadi dari pixabay.com

Namun, mengelu-elukan bahasa dan budaya asing itu lebih dari yang sewajarnya justru semakin membuat kepercayaan diri kita menyandang identitas suku dan bangsa lokal menurun. Kita punya warisan bahasa dan budaya lokal yang begitu ragam dan kaya. Warisan itu menunggu kita untuk mengeksplorasi dan mengkaji lalu kemudian menegaskan identitas kita di pergaulan global.

Keberagaman sebagai pendekatan pelestarian warisan budaya lokal kita merupakan kunci kekuatan evolusi umat manusia secara keseluruhan. Keberagaman ini akan melahirkan bentuk keberagaman lainnya dengan interaksi antar komunitas yang berasas saling bertukar warisan pengetahuan satu dengan lainnya. 

Interaksi itu pada akhirnya akan melahirkan kreasi budaya yang lebih unik dan baru. Sehingga patut untuk disadari bagi generasi muda dari sebuah komunitas lokal bahwa pelestarian budaya, dimulai dengan usaha revitalisasi bahasa daerahnya sangat dibutuhkan untuk mengukuhkan ke-Bhinnekaan dalam konteks NKRI. 

Kita butuh bahasa nasional untuk menjembatani dialog dan kesatuan visi berbangsa. Demikian pula dengan lingua franca yang dengannya kita bisa mengenalkan kekayaan warisan budaya kita dalam lingkup global agar kesempatan berkontribusi terhadap komunitas global lebih terbuka. 

Keberagaman merupakan hal niscaya; janganlah justru membuat kita tidak percaya diri. Karena setiap individu itu unik dalam pandangan dunianya masing-masing. Mari saling menjaga warisan lokal kita dan mari kita saling mengenal sekaligus saling memperkenalkan!

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bahasa Selengkapnya
Lihat Bahasa Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun