Mohon tunggu...
Rudy W
Rudy W Mohon Tunggu... Karyawan -
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

rindu tak berujung rasa

Selanjutnya

Tutup

Bola

Italia Selamat dari Jurang Degradasi

15 Oktober 2018   09:55 Diperbarui: 15 Oktober 2018   10:43 637
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Italia selamat, Polandia turun. https://www.gettyimages.co.uk/

Kemenangan dramatis Italia atas Polandia 1-0 lewat gol yang tercipta di masa injury time  menyelamatkan Cristiano Biraghi dkk dari jurang degradasi.

Dalam laga Liga Nasional Eropa Grup 3, League A yang berlangsung di Stadion Slaski, Chorzow, Polandia, Senin, 15 Oktober 2018 dini hari WIB, Cristiano Biraghi mencetak satu-satunya gol di masa injury time, sekaligus menyelamatkan tim Azzurri dari degradasi ke League B.

Azzurri yang menguasai jalannya laga memiliki banyak peluang, namun usaha mereka gagal karena membentur mistar gawang dan berkat kegemilangan kiper Polandia, Wojciech Szczesny.

Babak kedua, tuan rumah Polandia mulai berani tampil menyerang. Kiper Italia, Gianluigi Donnarumma beberapa kali harus berjibaku menahan gedoran Polandia.

Sebuah bola rebound yang disamber Piotr Zielenski tidak berhasil menjebol gawang Italia. Di menit ke 58, pula sebuah sepakan Kamil Grosicki masih bisa dimentahkan kiper Gianluigi.

Namun, gol untuk Azzurri pun tercipta di masa injury time. Bola sundulan Kevin Lasagna dimanfaatkan Cristiano Biraghi dari sepakan jarak dekat.

Dengan hasil tersebut, Italia berada di peringkat kedua Grup 3 dengan empat poin. Dan Polandia mau tidak mau terdegradasi ke League B. Portugal di peringkat pertama dengan enam poin dari dua laga.

Gol Cristiano Biraghi yang membuat Azzurri menang dan menyelamatkan mereka dari jurang degradasi ini terasa sangat spesial untuk Biraghi. Gol itu merupakan gol pertama Biraghi bermain dengan Italia.

Pemain klub Fiorentina ini mempersembahkan gol yang diciptakannya untuk mendiang Davide Astori. Davide Astori dan Cristiano Biraghi tercatat pernah sama-sama bermain di Fiorentina, namun Astori wafat menjelang laga lawan Udinese, Maret 2018.

"Astori bagian hidup saya, pernah sama-sama bermain di Fiorentina. Dia berdampak besar, saya mempersembahkan gol ini untuknya. Dia mengajarkan saya banyak hal" kata pemain berusia 26 tahun itu kepada Rai Sport.

Kemenangan ini sekaligus mengakhiri hasil buruk tim Azzurri dalam lima pertandingan sebelumnya, dimana Italia belum pernah menang. Kemenangan atas Polandia ini berarti kemenangan perdana Azzurri bersama pelatih Roberto Mancini.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun