Mohon tunggu...
Herdian Armandhani
Herdian Armandhani Mohon Tunggu... Jurnalis - Pemuda yang Ingin Membangun Indonesia Melalui Jejaring Komunitas

Kalau Tidak Mampu untuk Menjadi Pohon Beringin yang Kuat untuk Berteduh, Jadilah Saja Semak Belukar yang Sisinya Terdapat Jalan Setapak Menuju Telaga Air

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Warga Bali Pasang Penjor Bendera Merah-Putih Menyemarakkan HUT Kemerdekaan RI

12 Agustus 2013   20:26 Diperbarui: 24 Juni 2015   09:23 451
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

[caption id="attachment_271940" align="aligncenter" width="300" caption="Pemasangan Penjor Bendera Merah Putih di Depan Gang Pemukiman Warga Bali (Sumber : Dok.Pri)"][/caption] Dalam rangka memperingati hari ulang tahun kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) yang jatuh pada Sabtu (17/8) 2013 seluruh warga masyarakat Bali dihimbau oleh pemerintah Provinsi Bali untuk memasang penjor yang berisi bendera kebangsaan merahputih. Penjor sendiri umumnya bagi masyarakat penganut ajaran agama Hindu di Bali digunakan sebagai sarana pelengkap upacara hari raya besar Galungan. Selain itu juga penjor dipasang saat ada upacara besar di Pura Desa. Penjor merupakan sarana upacara yang terbuta dari bahan bamboo yang ujungnya melengkung. Sisinya dihias dengan janur (daun enau muda) dan daun-daun lain yang disebut pelawa. Penjor dibagi dari dua jenis yaitu penjor hiasan dan penjor sakral. Nah, yang dipasang dan dihias oleh warga masyarakat Bali menjelang hari kemerdekaan Republik Indonesia ke-68.

Pemasangan penjor selain untuk memeriahkan hari kemerdekaan Republik Indonesia juga sebagai wujud rasa kecintaan serta nasionalisme warga masyarakat Bali terhadap Negara Indonesia. Dahulu, Bali merupakan wilayah kolonialisme Belanda. Banyak para pahlawan yang berasal dari Pulau Bali gugur dalam mempertahankan pulau Bali sebagai bagian dari Negara Kesatuan Republik Indonesia. Pemasangan penjor dengan hiasan bendera merah putih sudah nampak di beberapa wilayah seperti kantor kepala desa, rumah-rumah warga masyarakat Bali, fasilitas-fasilitas publik, sekolahan, dan disisi badan jalan.Selain memasang hiasan penjor dengan corak bendera merah putih tak lupa juga warga masyarakat Bali memasang bendera merah putih di halaman rumah masing-masing. Pernak-pernik berwarna merah putih juga hampir terpasang di daerah pemukiman warga masyarakat Bali.

Himbauan pemasangan penjor bermofir bendera merah putih juga diinformasikan dari harian lokal setempat dan televisi lokal yang ada di Bali. Program sosialisasinya pun juga disiarkan dari televisi lokal yang ada di Bali. Adanya penjor dengan motif bendera merah putih membuktikan bahwa budaya mampu menciptakan sebuah nilai-nilai nasionalisme warga masyarakat Bali yang kental dengan kebudayaan warisan leluhur.

[caption id="attachment_271941" align="aligncenter" width="300" caption="Penjor Bendera Merah Putih Disisi jalan (Sumber : Dok.Pri)"]

13763137111287862958
13763137111287862958
[/caption]

Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun